Arti Nama Yamaha Mio Yang Melegenda, Disukai Wanita Dipakai Pria, Sampai Punya 9 Generasi

Parwata,Erwan Hartawan - Rabu, 28 Juli 2021 | 19:00 WIB

Yamaha Mio all varian (Parwata,Erwan Hartawan - )

Otomania.com - Arti Nama Yamaha Mio Yang Melegenda, Disukai Wanita Dipakai Pria, Sampai Punya 9 Generasi.

Penamanaan yang mudah diingat tentunya akan menjadi daya tarik bagi konsumen sepeda motor.

Tak hanya itu saja, bahkan beberapa nama bisa saja mendongkrak produk yang dijualnya.

Baca Juga: Pake Setang Tapi Kabinnya Muat 6 Orang Penumpang, Lebih Murah Dari Honda BeAT dan Yamaha Mio

Karenanya, banyak perusahaan otomotif hingga memutar otak untuk menamai produk yang dipasarkannya.

Dan kebanyakan perusahaan otomotif ini, memakai nama seperti singkatan hingga bahasa asing.

Seperti Yamaha yang memilih nama Mio dan memberikannya untuk motor maticnya.

Nama Mio pada motor matic Yamaha ini pasti tidak asing lagi didengar. Sayangnya, tidak banyak yang tahu arti dibalik dari nama Mio ini.

Menurut penelusuran, ternyata nama Mio diambil dari bahasa Italia. Apa artinya?

Jika diartikan Mio berarti 'Cantik'. Bukan tanpa alasan, Mio sendiri sebenarnya memang hadir di indonesia untuk pada pengendara wanita.

Bahkan iklan komersialnya menampilkan wanita sebagai subyek. Selain itu, iklan dipertegas dengan kalian ‘kini sudah kutemukan motor untuk wanita’.

Baca Juga: Yamaha Mio M3 Bikin Ngiler, Cuma Rp 4 Jutaan! Tahun 2015-2018 Bergaransi dan Gratis Oli 3 Bulan

Kalimat tersebut menjadi tagline, yang saat itu Yamaha usung untuk produk motornya tersebut.

Namun kalimatnya pun lambat laun berubah karena banyak cowok-cowok juga menyukai motor matic ini.

Motor matic Yamaha Mio yang lahir pada 2003 ini setidaknya sudah mempunyai 9 generasi sebagai berikut:

Dokumentasi Otomotif
Yamaha Mio generasi kedua yang akrab disapa Mio Smile

1. Yamaha Mio 2003-2008

Mio generasi pertama hadir sebagai motor untuk kaum wanita.

Mio ini dibekali mesin 113 cc, dan dengan cepat bersaing dengan segmen bebek, bahkan saudaranya sendiri yakni Jupiter Z.

2. Yamaha Mio Soul 2007-2012

Melihat Mio punya potensi besar dan rupanya banyak disukai kaum pria, kemudian Yamaha membuat versi baru yang lebih sporti dengan nama Yamaha Mio Soul.

Mio Soul resmi meluncur pada 2007 dan berhenti pada 2012, dengan desain body yang lebih gemuk dan berisi.

Tujuan Yamaha Soul yaitu mengincar konsumen yang menggangap Mio biasa terlalu fenimin.

Baca Juga: Daftar Harga Motor Bekas Mentok di Rp 7 Jutaan, Ini Pilihan Tipe Tahun dan Harganya

3. Yamaha New Mio 2008 – 2013

Yamaha Mio disuntik mati digantikan versi baru barunya yakni New Mio.

Dengan ubahan pada bagian eksterior yang menjadikannya New Mio terlihat lebih manis.

Ubahan yang paling kentara, yaitu bentuk lampu senja dan sein di lampu depan yang menyambung.

Bentuk lampu tersebut, kemudian membuat New Mio dikenal sebagai "Mio Smile."

4. Yamaha Mio Soul GT 2012 – 2014

Mio Soul merupakan generasi keempat Yamaha Mio, yang hadir dengan tambahan tajuk "GT" .

Motor ini mengusung teknologi baru Yamaha Mixture JET-Fuel Injection (YMJET-FI), pada Soul GT ini bentuk lampu depan dibuat lebih agresif.

Dan lampu senja juga berbentuk angel eye atau mata malaikat.

Baca Juga: Lengkap Harga Motor Matik Baru Yamaha Mio, Honda BeAT dan Suzuki Nex 2021, Mulai Rp 15 Jutaan

Motorplus.Online.com
Yamaha Mio J

5. Yamaha Mio J 2012 – 2014

Setelah Mio Soul GT, Yamaha memberikan pilihan baru yakni dengan menampilkan Mio J yang merupakan generasi kelima Mio.

Berbeda dengan Mio Soul GT, Mio J merupakan motor matik injeksi pertama Yamaha di Indonesia.

Dengan mngusung beberapa teknologi baru yaitu Yamaha Mixture-Jet Fuel Injection (YMJet-FI), DiAsil Cylinder dan Forged Piston.

6. Yamaha Mio Fino 2012 – 2014

Mio Fino merupakan Mio generasi keenam, model tahun 2012 masih karburator tapi pada versi 2014 sudah injeksi.

Mio Fino ini lahir, sebagai penyegaran dari Mio yang selama ini punya konsep sporti, sedangkan Fino berkonsep retro klasik.

Dokumentasi Otomotif
Yamaha Mio GT punya desain lebih sporty

7. Yamaha Mio GT 2013 – 2014

Setelah Fino kemudian muncul Mio GT yang meluncur pada 2013 yang merupakan motor injeksi keenam Yamaha setelah Vixion, Mio J, Soul GT, Jupiter Z1 dan Xeon RC.

Baca Juga: Harga Yamaha Mio GT Bekas 2014-2017, Murah Meriah! Rp 5 Jutaan Sudah Bisa Bawa Pulang

YIMM
Yamaha Mio M3 AKS SSS

8. Yamaha Mio M3 dan Mio Z 2014 - sekarang

Yamaha Mio M3 dan Mio Z meluncur pada 2014 dan masih eksis hingga sekarang ini.

Keduanya dibekali mesin yang berkapasitas lebih besar yakni 125cc, Air cooled 4-stroke, SOHC. Menghasilkan tenaga 7.0 kW dan torsi 9.6 Nm / 5500 rpm.

YIMM
Ilustrasi Yamaha Mio S

9. Yamaha Mio S 2017 - sekarang

Yamaha Mio S hadir pada 2017 kembali hadir untuk memanjaan wanita, dengan bentuk dan fiturnya yang dirancang untuk memudahkan wanita.

Seperti penggunaan ban yang sudah tubeless agar wanita lebih aman di jalan dalam perjalanannya.