Otomania.com - Sama-sama fungsinya, kenapa pedal rem mobil matic dibikin lebih lebar, ini jawaban bengkel resmi.
Pada mobil bertranmisi otomatis atau biasa dibilang matic memiliki dua buah pedal saja.
Yakni pedal untuk gas dan satu lagi adalah pedal untuk pengereman mobil.
Namun, kenapa ukuran pedal rem pada mobil matic lebih besar ukurannya, jika dibandingkan dengan pedal rem mobil manual.
Baca Juga: Hindari Girboks Rontok, Ini Cara Benar Memindahkan Posisi Tuas Transmisi Mobil Matic
Pedal rem mobil matic lebih besar, menurut pihak bengkel resmi dilihat dari desain konstruksi serta faktor keamanan.
Disampaikan oleh Son Ashari, selaku Service Manager Astrido Toyota Pondok Indah, Jakarta Selatan.
"Mobil manual ada tiga pedal, otomatis lebar ketiga pedal disesuaikan agar seimbang," jelas Son Ashari.
Dilanjutkan oleh Son Ashari, hal tersebut berbeda dengan mobil matic yang hanya menggunakan dua pedal.
Baca Juga: Cara Benar Pakai Mobil Matic di Tanjakan, Agar Tenaga Ngisi Terus dan Transmisi Awet
Dan pedal rem mobil matic dibuat lebih lebar untuk mengisi kekosongan rongga di sebelah kirinya.
Masa sih cuma itu aja alasannya? Son Ashari memberikan alasan yang lebih penting.
"Mengapa hanya pedal rem yang dibuat lebar? Karena alasan safety," ungkap Son Ashari.
Son Ashari menilai, karakter mobil matic yang terus maju bahkan pedal gas dilepas dalam posisi transmisi D.
Baca Juga: Street Manners: Mana yang Lebih Aman Untuk Belajar Mengemudi, Transmisi Matik Atau Manual ?
Dan pengemudi harus selalu mengantisipasi untuk melakukan pengereman.
"Jadi reflek dan kontrol kaki untuk menginjak pedal rem lebih mudah," tutur Son.
Selain itu Son Ashari juga menyampaikan hal lainnya pedal rem mobil matic dibikin lebih lebar.
"Pengemudi juga bisa membedakan pedal gas dan pedal rem untuk mengurangi risiko salah injak pedal," imbuhnya.