Katanya PPKM Darurat, Wajah Jakarta Pagi Ini Malah Macet, Warganet Infokan Jalan Tikus

Dimas Pradopo,Dia Saputra - Senin, 5 Juli 2021 | 10:25 WIB

kemacetan di depan Daan Mogot City Apartemen pada hari ketiga PPKM Darurat Jawa Bali. (Dimas Pradopo,Dia Saputra - )

Salah satunya dari akun @aziesfirman.

"Dari Tangerang belok kiri sebelum Polsek Kalideres sampai ketemu Hari-hari Swalayan belok kanan lalu keluar ke Jalan Sumur Bor tembusan, maaf cuma info buat yg kerja saja," tulis @aziesfirman.

Akun @versatalee juga memberi bocoran. "Semalam putar balik lewat Daan Mogot City, lewat jalan sebelah kali juga bisa," sahut @versatalee pada komentar @aziesfirman.

@aziesfirman pun memberi bocoran jalan tikus yang bisa jadi alternatif lainnya.

Baca Juga: Buat Yang Belum, Catat Nih Daftar Lokasi Vaksin di Jakarta Tanpa Syarat KTP dan Domisili, Tinggal Ngacir Naik Motor

"Jalan ke-2 ke arah Citra Garden, nanti keluar di Green Sedayu Mall dan lanjut ke PIK atau Ramayana Cengkareng," balas @aziesfirman.

Namun apa daya, petugas dan warga sudah ambil tindakan yang membuat pengguna jalan tak bisa melintas lagi.

"Tadi pagi sama warga ditutup," balas @intandwik di komentar @aziesfirman.

Pemilik akun @intandwik menjelaskan, jalan tikus yang berada di pinggir kali juga sudah dijaga polisi dan warga. 

 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh JAKARTA INFO (@jktinfo)