Otomania.com - Habis tenaga, truk muatan mie instan jalan mundur, Ayla sampai gepeng ketindih enggak sempat kabur
Sebuah truk bermuatan mie instan gagal nanjak, jalan mundur hingga menimpa sebuah Daihatsu Ayla.
Melansir dari TribunCirebon.com kecelakaan tersebut terjadi di jalur nasional Garut menuju Tasikmalaya, pada Kamis (10/6/2021)
Penyebab kecelakaan adalah, truk pengangkut mie instan kehabisan gas saat di tanjakan jalur Gentong Tasikmalaya.
Baca Juga: Gagal Nanjak Bikin Truk Tronton Hantam Benteng Rumah, Pejalan Kaki Jadi Korban Maut
Kemudian truk tersebut berjalan mundur dan menimpa sebuah mobil yang berada di belakangnya.
Supir truk, Joko (43) mengatakan mobil yang dikendarainya seketika mundur dan kehilangan tenaga saat menanjak.
"Kehabisan gas, tidak dapat saya kendalikan saat mundur spontan dan menimpa mobil yang berada di belakang," ungkapnya.
Joko mengatakan mobil Ayla yang tepat berada di belakangnya sempat mundur hingga memutar namun tidak sempat dan dihantam badan truk.
Baca Juga: Ngeri! Video, Truk Tronton Gagal Nanjak Tubrukin 4 Mobil, Pemotor Dibikin Melongo Doang
"Aylanya sempat mundur, sampe memutar tapi tidak sempat dan tertimpah," ucapnya.
Dari pantauan Tribunjabar.id di lokasi saat kejadian petugas sedang berupaya mengevakuasi truk tersebut.
Proses evakuasi sebabkan kemacetan yang cukup panjang dari kedua arah karena laju kendaraan terpaksa dihentikan sementara
KSBK Polsek Kadipaten Aipda Andri Sobiri mengatakan kejadian ini bermula saat mobil bermuatan mie instan terguling di tanjakan akhir Gentong.
Baca Juga: Toyota Alphard Luna Maya Gagal Nanjak, Hampir Masuk Jurang, Medan Jalanan Jadi Musabab
"Kejadian ini bermula dari truk pengangkut bahan baku, mobil tersebut kurang pelambungan ke kanan sehingga menyebabkan mobil kembali ke belakang dan menghantam satu unit mobil lainnya," ucapnya.
Andri menjelaskan bahwa jalur Gentong ini berbahaya bagi para pengendara karena jalurnya menanjak dan berbelok-belok.
"Saya himbau kepada pengemudi pengendara untuk hati-hati jika melewati tanjakan Gentong ini," ucapnya.
Artikel ini telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Kecelakaan di Jalur Gentong Tasikmalaya, Truk Pengangkut Mi Tak Kuat Menanjak Lalu Timpa Mobil Lain,
Dan juga telah tayang di TribunCirebon.com dengan judul Macet Panjang di Jalur Garut-Tasik Dampak Kecelakaan Truk Bermuatan Mie Instan di Tanjakan Gentong,