Dilelang Royal Enfield Thunderbird 350, Nilai Limit Cuma Segini

Parwata,Dia Saputra - Rabu, 2 Juni 2021 | 12:35 WIB

Royal Enfield Thunderbird 350 yang dilelang KPKNL Jakarta. (Parwata,Dia Saputra - )

Otomania.com - Dilelang, satu unit Royal Enfield Thunderbird 350 dengan nilai limit cuma segini.

Akan dilelang satu unit motor yakni Royal Enfield Thunderbird 350, buat pecinta motor retro silakan merapat.

Royal Enfield Thunderbird 350 ini akan dilelang oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta.

Nantinya motor retro yang sudah jadi Barang Milik Negara (BMN) itu akan dilelang dengan sistem open bidding mulai pukul 11:30 sampai 13:30 WIB.

Baca Juga: Lelang Land Rover Discovery 1994, Nilai Limit Rp 39,621 Juta, Berikut Kondisi Mobil dan Persyaratannya

Oleh KPKNL Jakarta Royal Enfield Thunderbird 350 ini akan dilelang segera pada hari Kamis (03/06).

Dalam lembar informasi lelang dijelaskan, unit Thunderbird 350 ini dalam keadaan apa adanya.

Tapi saat dilihat dari tampilannya, Royal Enfield Thunderbird 350 yang dilelang masih tampak mulus.

Sparepart bawaan seperti halnya headlamp, panel indikator, kaca spion dan beberapa lainnya masih melekat.

Baca Juga: Mau Aman, Nih Tips Buat Yang Ingin Beli Mobil Bekas Lewat Balai Lelang, Siapkan Uang Cash

lelang.go.id
Royal Enfield Thunderbird 350

Calon maupun peserta lelang bisa melihat langsung unitnya di Tempat Penimbunan Pabean (TPP) PT Tri Pandu Pelita, di Jalan Raya Kebantenan No.10, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara.

Pemantauan barang lelang bisa dilakukan hingga Rabu (02/06) mulai pukul 09:00-15:00 WIB dengan mematuhi protokol kesehatan.

Melansir lelang.go.id, untuk uang jaminan yang wajib disetorkan adalah Rp 11,5 juta dengan batas minimal Rabu (02/06).

Unit Royal Enfield Thunderbird 350 tersebut akan dilelang dengan nilai limit cukup rendah, yakni Rp 24,917 juta.

Buat yang tertarik untuk mengikuti lelang ini, langsung saja klik di sini.