Otomania.com- GPX Popz 125, modelnya mirip Honda Super Cub, harganya jauh lebih murah.
Tentu pasti sudah banyak yang tahu dengan motor bebek ikonik Honda yakni Super Cub.
Dan ternyata, di Thailand ada motor baru bentuknya mirip dengan Honda Super Cub, bernama GPX Popz 125.
GPX Thailand meluncurkan motor bebek GPX Popz 125 ini dengan harga yang jauh lebih murah.
Baca Juga: Honda Super Cub Facelift Makin Ciamik, Tapi Mesin Lebih Kecil, Instrumen Banyak yang Baru
Bentuk GPX Popz terlihat agak lebih modern, bentuk headlampnya juga lebih mengotak dengan lampu LED.
Uniknya, bagian jok belakang bisa dilepas, jadi single seat nih!
GPX POPz 125 menggendong mesin satu silinder berkapasitas 125 cc berpendingin udara.
Mesin ini juga sudah menggunakan teknologi injeksi brother.
Baca Juga: Ekstrem! Honda Super Cub Dibikin Mengkeret, Jok Nempel Batang Setang, Pakai Dua Mesin
Plus dikombinasikan dengan girboks 4-percepatan sebagai penyalur tenaganya.
Suspensi depannya teleskopik, sedangkan di belakang menggunakan sokbreker ganda.
Kaki-kakinya menggunakan pelek palang yang modern, dibalut ban berukuran 60/100-17 di depan dan belakang 70/90-17.
Pengeremannya didukung oleh rem cakram di depan dan rem tromol di belakang.
Baca Juga: Hadir Bebek Retro Pesaing Honda Super Cub C125, Warna Gemas, Harga Setara Honda BeAT
Motor bebek ini dijual cuma seharga sekitar 19 Jutaan.
Coba bandingkan dengan Honda Super Cub yang di Indonesia dihargai Rp 73 Jutaan OTR Jakarta.
Kalau masuk ke Indonesia, kira-kira bakal banyak peminat gak ya?