Suzuki Carry Bawa 600 Liter BBM Hangus Dimangsa Api, Untung Sopir Sempat Lompat Keluar

Parwata - Sabtu, 15 Mei 2021 | 21:00 WIB

Petugas Damkar Sukoharjo memadamkan api Susuki carry yang membawa BBM 600 liter di Kali Kingkang, Gunting, Wonosari, Klaten, Rabu (12/5/2021). (Parwata - )

Otomania.com - Cium bau terbakar sopir lompat keluar, Suzuki Carry muatan 600 liter BBM hangus dimangsa api.

Sebuah unit mobil Suzuki Carry hangus terbakar dimangsa api

Melansir dari TribunSolo.com, kebakaran Suzuki Carry terjadi di jalan Kali Kingkang, Gunting, Wonosari, Klaten.

Kebakaran tersebut menghebohkan warga terjadi pada Rabu (12/5/2021) sekitar pukul 09.50 WIB.

Baca Juga: Hindari Motor, Mobil Angkutan Karyawan Terbakar Tabrakan Diri ke Pembatasan Flyover

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mobil tersebut milik Wagimin warga RT 01 RW 08, Dukuh Kali Kingkang, Desa Gunting, Kecamatan Wonosari, Klaten.

Suzuki Carry milik Wagimin tersebut mengangkut BBM sebanyak 600 liter.

Kejadian bermula saat Wagimin membeli BBM di SPBU Wonosari, setelah mengisi BBM, Wagimin membawa mobil tersebut keluar SPBU.