Otomania.com - Macam-macam cara pemudik kelabuhi petugas, sampai ada yang pakai celana pendek, Hasilnya?
Banyak cara yang dilakukan pemudik untuk bisa mengelabuhi petugas agar bisa bisa lolos dari penyekatan.
Melansir dari TribunJabar.id, berbagai upaya dilakukan pemudik
mulai dari merengek, menyamar, hingga upaya lainnya untuk mengelabui petugas .
Kapolres Karawang AKBP Rama Samtama Putra mengatakan, hingga H-1 Lebaran.
Sejumlah pemudik masih berupaya mengelabui petugas dengan menjalankan modus ojek online yang hendak mengantar penumpang.
"Hingga mengaku keluarga sakit tapi tak bisa menunjukkan surat-surat yang dipersyaratkan," kata Rama kepada Tribunn Jabar, Rabu (11/5/2021).
Ada juga pemudik yang seolah-olah menjadi warga lokal, hanya berpakaian celana pendek dan kaus.
Tetapi, ketika ditanya dan gerak-geriknya aneh, akhirnya mengaku bahwa dia merupakan pemudik.
Baca Juga: Modus Lama Muncul Lagi, Mudik Naik Ambulans Diputar Balik, Ngaku Mau Melayat ke Rumah Keluarga