Nih Jenis Helm Motor dan Peruntukannya, Intip Dulu Biar Sesuai Dengan Kebutuhan

Parwata,Gayuh Satriyo Wibowo - Minggu, 9 Mei 2021 | 13:00 WIB

Ilustrasi helm (Parwata,Gayuh Satriyo Wibowo - )

Otomania.com - Agar sesuai dengan kebutuhan dan gaya berkendara, intip dulu nih jenis helmnya.

Bagi pengendara motor, helm tentu saja mempunyai peran krusial untuk keselamatan.

Yakni untuk melindungi bagian kepala dari cedera jika sampai terjadi kecelakaan pada pengendara motor.

Dalam produksinya, pabrikan helm juga mengeluarkan berbagai model, dan juga ukuran.

Baca Juga: Disetop Gak Pakai Helm dan Masker Malah Tantang Polisi Berkelahi, Begitu Diciduk Jadi Begini...

Hal tersebut agar bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan juga gaya dari penggunannya.

Nah, agar sesuai dengan pilihan dan cocok, kenali dulu berikut jenis-jenis helm ini.

motosan.es
Ilustrasi pengendara Kawasaki H2 yang memakai helm full face

Helm Full Face

Helm full face ini, paling cocok digunakan untuk pengguna motor sport baik full fairing dan naked.

Karena memiliki bentuk aerodinamis hingga dapat meminimalisir hambatan angin, jadi cocok dipakai saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga: AGV Luncurkan Replika Helm Jadul Valentino Rossi Laguna Seca 2005, Harganya Setara Yamaha Aerox!