Ternyata Ini Beda Kode 31 dan 34 di SPBU Pertamina, Harus Tahu Sebelum Isi Bensin

Parwata - Rabu, 24 Maret 2021 | 12:00 WIB

Perhatikan ketika isi bensin kode SPBU Pertamina ternyata ada 3 macam (Parwata - )

Otomania.com – Ternyata Ini Beda Kode 31 dan 34 di SPBU Pertamina, Harus Tahu Sebelum Isi Bensin.

Kode SPBU ini terdapat pada plang di depan SPBU. Ada yang tertulis 31 namun ada juga yang tertulis 34.

Kode yang terdapat pada plang tersebut jarang diperhatikan dan disadari oleh pembeli bensin

Sebenarnya berbeda atau enggak sih kode 31 atau 34 yang tertera di SPBU Pertamina?

Baca Juga: Ternyata Ini Bedanya SPBU Pertamina Warna Merah dan Biru, Jangan Bingung

Kode ini sebenarnya adalah menunjukan perbedaan kepemilikan SPBU Pertamina. 

Ada dua, pertama dimiliki oleh perusahaan BUMN yang bergerak di bidang industri minyak dan gas.

Dan satunya lagi ada juga SPBU Pertamina yang operasionalnya dikelola oleh pihak swasta.

Nah, perbedaan kepemilikan ini dapat diketahui lewat angka yang tertera di depannya yakni di plang SPBU Pertamina.

Baca Juga: Pertamina Canangkan Program Satu SPBU Pertashop di Tiap Desa, Mau Jadi Pengusaha SPBU? Siapkan Modal Segini

Misalnya untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya, tertulis angka 31.XXXXX atau 34.XXXXX.

Angka yang berada di awal merupakan kode wilayah, misalnya Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah atau Jawa Timur.

Sebagai contoh, kode dengan awalan angka 3 merupakan SPBU Pertamina yang berada di wilayah Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.

Sementara kode dengan awalan angka 4, menandakan bahwa lokasi SPBU berada di wilayah Jawa Timur dan sekitarnya.

Baca Juga: Pantesan Dilarang Main Ponsel di SPBU, Ternyata Bikin Takaran Bensin Ngaco, Bukan Cuma Masalah Api

Sementara angka yang berada di urutan kedua, merupakan tanda kepemilikan.

Angka 1 merupakan tanda bahwa SPBU tersebut milik Pertamina.

Sedangkan untuk angka 4 adalah SPBU yang dikelola oleh swasta.

Adapun untuk angka-angka selanjutnya bukan merupakan kode wilayah ataupun kepemilikan.

Sehingga kita cukup memperhatikan dua angka di depan, untuk mengetahui apakah SPBU tersebut milik Pertamina secara langsung atau bukan.

“Jadi SPBU 31 itu merupakan COCO (Corporate Owner Corporate Operate),” ujar Unit Manager Communication, Relationship & CSR PT Pertamina (Persero) Eko Kristiawan, kepada Kompas.com (2/12/2020).

“Sementara SPBU 34 adalah CODO (Corporate Owner Dealer Operate). Ada juga yang semuanya milik swasta, yaitu DODO (Dealer Owner Dealer Operate),” kata Eko.

Meski berbeda kepemilikan namun secara kualitas dan layanan tentunya tetap menggunakan standar yang sama.

Jadi mau isi bensin di SPBU Pertamina COCO atau CODO sama sajalah..

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kenali Perbedaan SPBU Pertamina dengan Kode 31 dan 34 di Depan",