Eh Busyet Motor Cuma 50 cc Pakai Transmisi 14 Speed, Top Speed Tembus 176 km/jam

Ditta Aditya Pratama - Senin, 22 Maret 2021 | 20:44 WIB

Suzuki RK67 (Ditta Aditya Pratama - )

Otomania.com - Eh Busyet Motor Cuma 50 cc Pakai Transmisi 14 Speed, Top Speed Tembus 176 km/jam.

Berapa banyak sih transmisi motor sport zaman sekarang? 6 speed sudah cukup ya. Tapi zaman dulu ada motor kecil yang transmisinya 14 percepatan.

Motor gokil ini pernah dibuat oleh Suzuki buat balapan pada tahun 1967.

Motor yang dimaksud adalah Suzuki RK67, motor balap ini cuma memiliki kapasitas mesin 50 cc tapi dituntut untuk meraih top speed di atas 150 km/jam.

Solusinya, para insinyur Suzuki merancang transmisi yang sangat banyak agar tenaga yang ala kadarnya mampu dikonversi menjadi kecepatan yang cukup tinggi.

5osial.com
Gearbox RK67 yang dijamin bikin kepala mekanik zaman now jungkir balik dengan sistem 14 percepatan alias gigi

Baca Juga: Visioner! Suzuki Tak Hanya Test Motor Untuk Musim 2021, Sekaligus Tes Komponen Baru Untuk 2022

Dengan mesin hanya 50 cc power yang dimuntahkan sebenarnya enggak kecil-kecil banget.

Mesin 2-tak ini bisa menyentuh 17,5 dk. Hemm.. ini setara dengan power Suzuki GSX-R150 yang mencapai 18,9 dk.

Tapi kalau dibandingkan dengan Suzuki GSX-R150 power to weight ratio-nya masih unggul karena bobotnya cuma 58 kg. Sedang GSX-R150 mencapai 133 kg.