Tren Small SUV Bikin Suzuki Kepincut Luncurkan S-Presso di Tanah Air, Begini Jawabannya

Parwata,Naufal Shafly - Minggu, 7 Maret 2021 | 12:00 WIB

Ilustrasi Suzuki S-Presso (Parwata,Naufal Shafly - )

Otomania.com - Ditanya tren small SUV, akankah Suzuki luncurkan S-Presso di Tanah Air, begini jawabannya.

Tren small SUV di Tanah Air mulai berkembang, terlihat dari meluncurnya beberapa model.

Yakni seperti Nissan Magnite, KIA Sonet dan segera akan disusul juga dari Toyota dan Daihatsu.

Yaitu Toyota akan memunculkan Raize sementara Daihatsu dengan produknya Rocky.

Lalu, bagaimana tanggapan Suzuki dengan tren tersebut?

Baca Juga: Mulai Dari Rp 110 Juta, Berikut Harga Suzuki Ertiga Bekas Tahun 2014-2019

Apakah Suzuki akan meluncurkan produk barunya di segmen small SUV?

Menanggapi hal tersebut, Dony Saputra selaku 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) angkat bicara.

Menurut Dony, pihaknya tengah mempersiapkan amunisi baru untuk mengarungi kerasnya persaingan di industri otomotif di Tanah Air.

"Kalau kami lihat tren desain di dunia otomotif khususnya di pasar mobil, trennya memang mengarah ke luxury ataupun crossover. Kami di Suzuki juga sudah menyiapkan (produknya)," ucap Dony saat konferensi pers virtual, Kamis (4/3/2021).

Lebih lanjut, Dony menyebut pihaknya akan meluncurkan beberapa produk baru di segmen kendaraan penumpang pada semester kedua tahun ini.

Baca Juga: Suzuki XL7 NIK 2020 Diskon Hingga Puluhan Juta Rupiah, Jadi Berapa? Nih Daftar Harganya