New Honda Odyssey Dibekali Fitur Keselamatan Honda Sensing, Segini Harganya

Parwata,Naufal Shafly - Jumat, 19 Februari 2021 | 10:00 WIB

Honda Odyssey resmi diluncurkan, mengusung banyak fitur keselamatan (Parwata,Naufal Shafly - )

Otomania.com - New Honda Odyssey dibekali fitur keselamatan Honda Sensing, segini harganya

New Honda Odyssey diluncurkan secara resmi untuk pasar Indonesia, pada Kamis (18/2/2021) oleh PT Honda Prospect Motor (HPM).

Sebelum diluncurkan di Tanah Air, New Honda Odyssey telah lbih dahulu dirilis di Jepang pada 2020 lalu.

Mobil baru Honda ini mengusung konsep “Amplified Confidence” dengan menawarkan kelebihan di sektor keamanan dan kenyamanannya.

Beberapa ubahan dipasangkan pada New Honda Odyssey ini seperti, desain grill dan bumper, desain pelek, lampu full LED, serta New LED Sequential Turning Signal.

Baca Juga: Mulai dari Rp 120 Juta, Berikut Daftar Harga Honda Odyssey 2006-2007 Per Oktober 2020

Pada sisi eksterior belakang, Honda menyematkan New Tailgate Garnish untuk menambah kesan mewah pada MPV premiumnya tersebut.

Beralih ke bagian interior, Honda melengkapinya dengan head unit touchscreen baru berkuruan 8 inchi, TFT meter cluster berukuran 7 inchi, serta LED Ambient Lamp untuk memberikan tambahan penerangan bagi penumpang di jok baris kedua.

Honda juga menyematkan beberapa fitur baru pada Odyssey facelift ini, sebut saja New Reservation Lock yang memungkinkan pengguna mengunci pintu meskipun belum tertutup dengan sempurna.

Serta Power Tailgate untuk memudahkan konsumen membuka pintu bagasi dengan sekali gerakan ayunan kaki.

Salah satu bagian yang paling mencolok dan menambah nilai lebih dari New Honda Odyssey adalah dibekalinya paket fitur keselamatan Honda Sensing.

Honda Sensing ini ada beberapa fitur keselamatan seperti Collision Mitigation Brake System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), dan Adaptive Cruise Control (ACC).

Baca Juga: Dikira Orang Kaya, Ternyata Honda Odyssey 2004 Harganya Setara Brio Seken