Kena PPnBM 0 Persen, Ini Prediksi Harga Avanza Baru, Turun Hampir Rp 20 Juta

Muhammad Ermiel Zulfikar - Senin, 15 Februari 2021 | 20:00 WIB

Ilustrasi Toyota Avanza baru jika kena PPnBM 0 persen, harganya jadi segini (Muhammad Ermiel Zulfikar - )

Otomania.com - Kena PPnBM 0 Persen, Ini Prediksi Harga Avanza Baru, Turun Hampir Rp 20 Juta. Seperti apa perhitungannya?

Hal ini terkait dengan langkah pemerintah yang rencannya akan memberikan insentif Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) untuk kendaraan roda empat pada Maret 2021 mendatang.

Kriteria mobilnya adalah mereka yang kapasitas 1.500 cc ke bawah dengan berpenggerak dua roda (4x2).

Serta memiliki kandungan lokal (local content) minimal 70 persen.

Mobil yang memenuhi kriteria tersebut salah satunya Toyota Avanza, dilansir dari GridOto.com, jika PPnBM 0 persen diterapkan, Harga Toyota Avanza bisa terkoreksi hampir Rp 20 jutaan.

Berdasarkan informasi yang Gridoto.com dapatkan dari sumber yang bisa dipercaya, diprediksi perhitungan Toyota Avanza baru akan seperti ini.

Ambil contoh Toyota Avanza, saat ini tipe terendahnya yakni E STD M/T memiliki banderol Rp 202.200.000 on the road (OTR) DKI Jakarta.

Jika mengacu Peraturan Menteri Keuangan No. 64 tahun 2014, besaran PPnBM dari Toyota Avanza adalah 10 persen.

Baca Juga: Honda CR-V Facelift Belum Resmi Meluncur, Sudah Bisa Dipesan Segini Kisaran Harga dan Syaratnya

Sebelum mendapatkan besaran PPnBM yang dikenakan, maka kita harus mencari dulu harga tebus dealer dari pabrikannya sebelum dijual ke konsumen.