Otomania.com - Tes Pramusim MotoGP 2021 Sirkuit Sepang Batal, Ada Yang Rugi Ada Yang Diuntungkan
Gelaran tes pramsim MotoGP 2021 yang rencananya digelar di sirkuit Sepang, Malaysia remi batal.
Pembatalan tersebut akibat dari meningkatnya kasus Covid-19 yang berimbas terhadap ketatnya protokol kedatangan ke Malaysia.
Secara umum pembatalan tes pramusim ini cukup merugikan bagi banyak pembalap dan tim.
Baca Juga: Tim Repsol Honda, Ambisi Raih Triple Crown di MotoGP 2021, Yakin Bisa?
Namun begitu ada juga yang merasa diuntungkan dengan pembatalan tersebut.
Tentu, yang merasa dirugikan adalah yang paling butuh tes ini, seperti Aprilia misalnya.
Performa motor Aprilia masih jauh dari harapan, namun tim ini punya hak sebagai tim konsesi dengan kebebasan lebih soal pengembangan motor di tengah pembekuan yang berlaku di 2020 dan 2021.
Batalnya tes ini tentunya membuat pengembangan motor Aprilia semakin sulit karena waktu yang terbatas.