Daihatsu Luxio Berubah Legam Dimangsa Api, 5 Jeriken Isi BBM Bikin Parah Kejadian

Parwata - Jumat, 8 Januari 2021 | 19:51 WIB

Mobil Daihatsu Luxio bermuatan BBM jenis pertamax terbakar di depan SD Negeri 07 Kasepuhan, Kecamatan Batang, Rabu (6/1/2021) malam. (Parwata - )

Otomania.com - Daihatsu Luxio berubah jadi legam dimangsa api, 5 jeriken isi BBM jenis Pertamax bikin parah kejadian.

Sebuah unit Daihatsu Luxio berubah menjadi legam akibat hangus dimangsa api.

Melansir dari Tribunbanyumas.com, mobil asal pabrikan Daihatsu tersebut terbakar di depan SD Negeri 07 Kasepuhan, Kecamatan Batang.

Kebakaran yang menyebabkan ludesnya mobil tersebut terjadi pada Rabu (6/1/2021) sekitar pukul 19.45.

Baca Juga: Honda Scoopy Baru 2 Bulan Dibeli Ludes Terbakar, Lagi Jalan Tiba-tiba Kaki Panas Ternyata Muncul Api

Danramil 10/Batang Kapten Inf Bardi mengatakan, kendaraan tersebut dikemudikan oleh Rizqi Noor Maulana.

Mobil tersebut membawa Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis pertamax sebanyak 5 jeriken.

Dengan masing-masing ukuran sebanyak 30 liter, yang diletakkan di dalam mobil di bagian belakang.

"Namun, setiba di depan SD Negeri 07 Kasepuhan Batang, tiba-tiba mobil mengeluarkan asap di bagian mesin. Setelah cup mesin dibuka, api semakin membesar dan menyambar BBM yang ada didalam mobil hingga menghanguskan seluruh kendaraan," terangnya, Kamis (7/1/2021).

Baca Juga: Handphone Berbunyi Saat Isi Bensin, Api Keluar Dari Lobang Tangki Toyota Avanza, SPBU dan Sopir Terbakar