Otomania.com - Harganya Stabil, Toyota Kijang Kapsul Diesel Mulai Rp 50 Jutaan. Toyota Kijang diesel 1997-1998 memang layak jadi incaran.
Varian mesin diesel pada Toyota Kijang sudah ada sejak tahun 1997 yang silam.
Versi mesin diesel tersebut digunakan pada Toyota Kijang generasi yang keempat atau akrab dibilang 'Kijang Kapsul'.
Hadirnya Kijang diesel pada saat itu untuk menghadang Isuzu Panther yang terkenal dengan mesin bahan bakar solarnya.
Baca Juga: Tinggal Pilih Sesuai Selera, Ini 5 MPV Bekas Pintu Geser di Bawah Rp 150 Juta
Untuk harga bekas dari Kijang diesel tahun 1997 wilayah Tangerang sebesar Rp 55 juta.
Mesin diesel berkode 2L yang dipakai Toyota Kijang sebenarnya bukan barang baru.
Sebab mesin diesel 2L ini sebelumnya dipakai oleh Toyota HiAce generasi kedua (H20).
Mesin diesel 2L ini berkonfigurasi empat-silinder dengan kapasitas 2.446 cc.
Baca Juga: Honda Mobilio Bekas Tahun 2016-2019, Bisa Diboyong Mulai Dari RP 135 Jutaan
Mesin diesel 2L di Toyota Kijang menghasilkan tenaga 82 dk/4.200 rpm dan torsi maksimum 162 Nm/2.400 rpm.
Toyota Kijang diesel pada awalnya dijual dalam 7 varian, yaitu pikap sasis panjang, minibus sasis pendek (SSX dan SSX UP), serta minibus sasis panjang (LX, LX UP, LSX, dan LSX UP).
"Para pembeli Toyota Kijang diesel kebanyakan akan di kirim ke luar pulau Jawa, seperti Sumatra dan Kalimantan," ucap Dodo Lesmana pemilik dealer mobkas Maju Jaya bermarkas Jl. Serpong, Tangerang, Rabu (30/12/2020).
"Sementara itu untuk model pickup Toyota kijang diesel dijual Rp 45 Juta tahun 1998," kata Dodo Lesmana.
Baca Juga: Jelang Tutup Tahun, Harga Mobil Bekas Merosot Lagi, Turun Hingga Rp 50 Juta
Berikut daftar harga Toyota Kijang Diesel yang dirangkum dari para pedagang di wilayah Tangerang.
Tipe | Tahun | Harga |
Kijang PickUp | 1998 | Rp 45 juta |
Kijang Diesel LSX | 1997 | Rp 55 Juta |
Kijang Diesel LX | 1997 | Rp 60 Juta |
Kijang Diesel SSX | 1998 | Rp 68 Juta |
Kijang Diesel LSX | 1998 | Rp 71 Juta |
KIJANG KAPSUL, IDOLA SAMPAI SAAT INI
Toyota Kijang generasi keempat atau disebut Kijang Kapsul, di masanya menjadi mobil andalan keluarga
Toyota Kijang Kapsul meluncur pada tahun 1997 dan pesiun di tahun 2004, kesuksesan Kijang dilanjutkan dengan Kijang generasi kelima yakni Kijang Innova.
Pada saat itu, Toyota Kijang kapsul punya pesaing terberatnya, yakni Mitsubishi Kuda dan Isuzu Panther di segmen MPV.
Dari banyaknya pesaing, Kijang Kapsul masih merajai dibanding kompotitor sekelasnya, varian yang ditawarkan juga banyak.
Menawarkan 4 pilihan model dengan sasis pendek (S) dan sasis panjang (L), tipe SX dan LX untuk varian standard, SSX dan LSX untuk varian super, SGX dan LGX untuk varian Grand Extra.
Kemudian varian termewahnya dinamai Kijang Krista untuk sasis panjang dan Rangga untuk sasis pendek, sayangnya Kijang Rangga hanya bertahan sampai tahun 1999.
Di tahun 2000 Toyota kijang mengalami facelift, ubahan paling terlihat di bentuk lampu sein, lampu depan multireflektor, dan desain bumper.
Di bagian kaca belakang sudah tidak terlihat lis karet yang digantikan dengan kaca laminated dan logo Toyota yang menempel di kaca belakang.
Kemudian di tahun 2002 Toyota kijang mengalami facelift lagi sebagai bentuk penyegaran wajah, ubahan yang dilakukan pada bumper, lampu depan dan foglamp.
Selain varian tipe, mesinnya pun ada mesin bensin 1.800 cc dengan sistem karburator (7K), dan injeksi atau EFI (7K-E), mesin bensin 2.000 cc (1RZ-FE), dan diesel 2.400 cc (2L).
Pada Kijang generasi inilah awal mula Kijang dengan mesin diesel untuk menyaingi Mitsubishi Kuda diesel dan Isuzu Panther.
Sementara itu ubahan paling kerasa adalah dengan menyematkan ornamen lampu belakang di pintu bagasi sehingga kesan mewah di zamannya makin kerasa.
Di bursa mobil bekas, Kijang kapsul masih banyak dijual di Jakarta dan sekitanya, berkisar Rp 50 juta - 100 juta tergantung varian dan tahunnya.