Gokil! Poins Auto Gallery Antasari, Showroom Jip dan SUV Bekas, Kinclong Kaya Mobil Baru

Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 4 Desember 2020 | 16:00 WIB

Mengintip Toyota FJ40 dan BJ40 mulus di Poins Auto Gallery Antasari, showroom mobil bekas sepesialis jip dan SUV. (Parwata,Muhammad Rizqi Pradana - )

“Poins Auto Gallery Antasari ini sengaja kami penuhi dengan mobil jip dan SUV, biar lebih eye-catching dan orang yang melihat juga langsung ingat,” ujar pria yang sudah doyan mobil sejak kecil itu.

Baca Juga: Tampang Standar, Tapi Jeep Grand Cherokee Ini Anti Peluru! Intip Spesifikasinya

Pradana/GridOto.com
SUV lain yang sedang dijual di Poins Auto Gallery Antasari, Mercedes-Benz 280GE, Toyota Land Cruiser VX105, dan Jeep Cherokee Country.

Terbukti, showroom yang baru beroperasi dua bulan belakangan ini menyediakan stok mobil yang sudah tidak asing bagi pecinta Jip dan SUV.

Seperti Jeep Cherokee Country lansiran 1998, Toyota Land Cruiser VX 105, dan sang ‘G-Wagon’ Mercedes-Benz 280GE W460 produksi 1987.

Tapi seperti sudah disebutkan di atas, sebagian besar produk yang disediakan oleh showroom di bilangan Jakarta Selatan tersebut merupakan Toyota FJ40 dan BJ40.

Saat tim sedang berkunjung ke sana, Poins Auto Gallery Antasari terlihat memiliki dua unit FJ40 dan tiga unit BJ40.

Tidak mengherankan, mengingat Bonar juga mengaku sebagai penggemar Toyota FJ40 dan BJ40.

Baca Juga: Umur Boleh Tua, Jip Willys Keluaran 1952 Ini Masih Gagah Evakuasi Panther dan Truk Yang Terjebak Banjir di Jakarta Timur

Pradana/GridOto.com
Toyota FJ40 'Tjakrabirawa' dan BJ40 yang ada di di Poins Auto Gallery Antasari.

Dengan range harga mulai Rp 400 juta hingga nyaris Rp 1 miliar, mobil-mobil yang ditawarkan Poins Auto Gallery memang tidak murah.

Tapi menjadi masuk akal, ketika melihat target konsumen dan harga FJ40 dan BJ40 ‘bahan’ yang kini sudah mencapai Rp 100 juta.

“FJ sama BJ itu kan banyak banget, bahkan sampai di daerah juga banyak. Tapi gue pengen nunjukkin kalau lu punya FJ atau BJ itu harus yang bagus, apalagi kalau tujuannya buat koleksi,” jelas Bonar.

“Buat gue sendiri, FJ dan BJ bagus itu yang kondisinya nyaris seperti mereka baru keluar dari showroom Toyota puluhan tahun lalu,” imbuh pria yang hariannya pakai Toyota Land Cruiser VX80 itu.

“Dan itulah yang coba gue tawarkan dengan mobil-mobil yang ada di showroom ini,” tukasnya.

Poins Auto Gallery Antasari
Jalan Pangeran Antasari No. 8B, Jakarta Selatan. Hp. 0818-0772-8459.