Monster Energy Jadi Sponsor Tim Juara Dunia Suzuki Ecstar MotoGP, Apa Alasannya?

Parwata,Dia Saputra - Kamis, 3 Desember 2020 | 20:30 WIB

Monster Energy resmi sponsori tim Suzuki MotoGP musim 2021. Tapi kok nama Valentino Rossi ikut keseret-seret? (Parwata,Dia Saputra - )

Davide Brivio, manajer Tim Suzuki Ecstar juga turut bahagia atas kerja sama yang terjalin ini.

Baca Juga: Daftar Pembalap MotoGP Yang Paling Sering Crash Selama 2020, Ducati Paling Sering Gubrak

MotoGP.com
Muda dan bertalenta, Bos tim Suzuki Ecstar ALex Rins dan Joan Mir mampu mengkuti jejak legenda MotoGP, Kevin Schwantz

"Kami sangat senang mengumumkan kerja sama dengan Monster Energy. Ini adalah perusahaan yang sangat aktif di MotoGP," ujar Davide Brivio.

Selain itu, Brivio juga bangga karena logo Monster Energy akan terpampang di Suzuki GSX-RR untuk musim depan.

"Saya yakin kedua merek (Suzuki dan Monster Energy) akan mendapat banyak manfaat dari kemitraan ini," jelasnya.

Ia menegaskan, Suzuki Ecstar akan mencoba untuk berbagi beberapa momen hebat di masa depan bersama Monster Energy.

Tak hanya Davide Brivio, namun Shinichi Sahara, Project Manager Suzuki juga senang atas datangnya Monster Energy.

MotoGP.com
Kru tim Suzuki Ecstar MotoGP 2020

"Sangat menyenangkan bisa memiliki sponsor yang brilian seperti Monster Energy," ucap Shinichi Sahara.

Menurutnya, Monster Energy memiliki banyak pengalaman dalam mensponsori olahraga motor serta selalu mendukung tim hebat dan pebalap muda.

Ia pun merasa senang bisa mendapatkan dukungan ini untuk proyeknya mulai tahun 2021 mendatang.