Gasnya Galak Banget, Mau Parkir Porsche Taycan Malah Bablas Tubrukin Mobil Lain

Adi Wira Bhre Anggono - Sabtu, 21 November 2020 | 21:30 WIB

Insiden mobil Porsche menabrak mobil warga perumahan saat hendak diparkir di Manningtree, Essex, Inggris. (Adi Wira Bhre Anggono - )

 

Otomania.com - Sebuah insiden kecelakaan terjadi saat mobil Porsche terjun "memeluk" mobil warga perumahan ketika hendak diparkir oleh pengemudinya.

Insiden itu terekam di CCTV dan terjadi di Manningtree, Essex, Inggris, lalu viral di media sosial.

Diberitakan Mirror pada Jumat (20/11/2020), sopir mobil Porsche Taycan itu diduga tak sengaja menginjak pedal gas terlalu dalam.

Mobil listrik senilai lebih dari 83.000 poundsterling (Rp 1,5 miliar) itu dapat berakselerasi hingga 100 km/jam hanya dalam 2,8 detik.

Seorang tetangga mengatakan ke The Sun, bahwa pengemudi Porsche itu sedang mengunjungi seorang warga perumahan ketika insiden terjadi.

Baca Juga: Kabur Usai Tabrak Motor dan Tubruk Mobil, 2 Siswa SMA Nyaris Jadi Samsak Tinju

"Saya mendengarnya dan langsung menawarkan bantuan untuk memastikan dia baik-baik saja. Untungnya tidak ada luka serius."

"Saya dengar saat itu terjadi, itu suara benturan yang keras. Dia sangat syok. Dia menderita beberapa memar tapi baik-baik saja."

"Dia tampak seperti pria yang sangat baik dan baru saja menghancurkan Porsche barunya."

Rekaman CCTV tetangga menunjukkan mobil sport itu menanjak di jalan yang miring sebelum berhenti sejenak.