Nahas, Bonceng Tiga Motor Nyemplung Bendungan Wae Ces Ruteng, Satu Pelajar Meninggal, Begini Kronologinya

Parwata - Minggu, 22 November 2020 | 08:18 WIB

TKP bendungan Wae Ces (Parwata - )

Otomania.com - Bonceng tiga penguna motor tergelincir, jatuh nyemplung Bendungan satu meninggal, begini kronologinya

Sebuah kecelakan terjadi pada pengguna motor yang berboncengan tiga orang.

Melansir dari Pos-Kupang.com, kejadian nahas tersebut terjadi pada tiga orang berstatus pelajar.

Mereka merupakan warga Kampung Tolok, Desa Lenang, Kecamatan Poco Ranaka, Kabupaten Manggarai Timur.

Ketiga orang pelajar ini menggunakan kendaraan Yamaha Jupiter MX dengan nomor polisi EB 3453 PB.

Baca Juga: Gagal Nyalip, Toyota Calya Malah Giring Motor Masuk Sawah Bareng-bareng

Mereka melewati jalan setapak di tepi bendungan Wae Ces, di Kelurahan Karot, Kecamatan Langke Rembong.

Karena motor tergilicir ketiga pelajar ini jatuh ke dalam bendungan Wae Ces, Jumat (20/11/2020) malam sekitar pukul 18.30 Wita.

Tergelincirnya sepeda motor yang ditumpangi ketiga korban itu karena badan jalan setapak itu licin. Sehingga ketiga korban bersama motor jatuh ke bendungan Wae Ces.

Kapolres Manggarai AKBP Mas Anton Widyodigdo, SH.,S.IK melalui Kasubag Humas Polres Manggarai Ipda Bagus Suhartono menyampaikan itu kepada POS-KUPANG.COM, Sabtu (21/11/2020).