Tapi peningkatan itu masih belum cukup untuk membuat motornya menjadi semakin kompetitif.
"Saya khawatir masalah pada motor saya belum diselesaikan ketika ajang MotoGP 2021 dimulai.
Mengingat kami belum tahu regulasinya akan berubah atau tidak dan ada kemungkinan mesin motor saya tidak disentuh sama sekali," ucapnya.
"Saya hanya bisa pasrah saja untuk musim 2021 dan berharap mendapat Yamaha YZR-M1 yang lebih kompetitif," lanjut Vinales.
Baca Juga: Maverick Vinales Takutkan Hal Ini Terjadi di Tiga Seri Terakhir MotoGP 2020
Terlepas dari itu semua, pembalap tim Monster Energy ini sempat mengucapkan selamat atas raihan gelar juara dunia MotoGP yang didapatkan Joan Mir.
Top Gun mengatakan bahwa Mir pantas mendapatkan gelar juara dunia, terlebih dengan performanya yang konsisten dan dia bisa melaju cepat di trek.