Suzuki Carry Bekas Harga Murah Cuma Rp 19 Jutaan Sudah Bisa Jadi Modal Usaha

Parwata,Rudy Hansend - Selasa, 17 November 2020 | 13:50 WIB

Suzuki Carry Bekas (Parwata,Rudy Hansend - )

Otomania.com - Suzuki Carry dalam kondisi bekas dengan harga cuma Rp 19 jutaan sudah bisa jadi modal usaha.

Bagi yang ingin memiliki sebuah minibus dengan harga murah , Suzuki Carry bekas rasanya bisa dijadikan sebuah pilihan.

Minibus ini dengan kabin bisa menampung banyak penumpang ini, sekarang harganya sudah terjangkau. 

Mobil ini cocok sebagai mobil antar jemput maupun untuk kebutuhan kegiatan sehari-hari dan bisa dijadikan sebagai andalan.

Baca Juga: Toyota Calya Bekas Tipe E M/T Tahun 2018 Turun Harga, Jadi Segini

Minibus ini bisa menampung 8 penumpang termasuk sopirnya, dan cukup luas ruang kabinnya.

Seperti halnya yang sampaikan oleh Agus Haryanto, pemilik showroom mobil bekas Cemerlang di Jl. Raya Ciputat, No. 78, Tangerang Selatan, Selasa (17/11/2020).

"Walapun banyak minibus merek lainnya, tapi Carry masih banyak yang cari terutama untuk anter-jemput anak sekolah," ucap Agus Haryanto.

"Sedangkan untuk Carry Futura DX 1,5 bisa menampung 9 orang penumpang, karena kursi baris ketiga model hadap-hadapan," ujar Agus.

Suzuki Carry memiliki 2 jenis mesin, yakni ada yang berkapasitas 1.000 cc dan satunya 1.500 cc.

Baca Juga: Suzuki Ertiga Bekas Harga Rp 100 Jutaan Sudah Dapat Lansiran Tahun Segini