Honda Eropa Resmi Luncurkan PCX 2021, Kaki-kaki Mirip ADV 150 dan Fitur Ala Forza

Reyhan Firdaus,Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 11 November 2020 | 18:35 WIB

Bocor foto diduga All New Honda PCX 2021, terluhat memakai mesin dan kaki-kaki baru (Reyhan Firdaus,Adi Wira Bhre Anggono - )

Fitur barunya juga ada kontrol traksi HTCS (Honda Selectable Torque Control), yang dipakai Honda Forza 250 dan 125.

Bagasi juga dibuat lebih luas dengan kapasitas total 30,4 liter, helm full face jelas muat.

Selain itu, motor matic ini menyematkan panel indikator yang lebar, dengan layar LCD di tengahnya.

Ditambah slot USB Type-C untuk mengecas smartphone atau gadget, terletak di dalam box depan.

Baca Juga: Honda All New Scoopy Punya 8 Pilihan Warna Baru, yang Mana Favoritmu?

Honda.co.uk
All New Honda PCX punya panel indikator lebar dengan layar LCD di tengah

All New Honda PCX 2021 punya 4 pilihan warna, pearl jasmine white (putih), candy luster red (merah), mat galaxy black metallic (hitam), dan mat dim grey metallic (abu-abu).

All New Honda PCX 2021 ini sendiri masih spek Eropa, terlihat dari rem belakang masih tromol dan ada mata kucing.

Kalau nanti dijual di Indonesia, bisa jadi mesinnya dijadikan 150 cc, serta rem belakang tromol dan ada varian CBS.

Engine

Wheels

Dimensions and Weights

Transmission

Instruments and Electrics