Otomania.com - MotoGP Aragon dan Valencia bisa menjadi kesempatan emas bagi Valentino Rossi meraih podium ke-200.
Namun sayangnya, Valentino Rossi justru terlihat pesimis setelah gagal finis di beberapa seri sebelumnya.
Untuk yang ketiga kalinya berturut-turut, Valentino Rossi terjatuh saat balapan dan gagal finis.
Pada MotoGP Le Mans, akhir pekan lalu, Rossi bahkan terjatuh di awal balapan.
Baca Juga: MotoGP Prancis 2020: Valentino Rossi Gagal Total, Nyaris Celakai Pembalap Suzuki
Pebalap dengan nomor start 46 tersebut terjatuh saat melewati tikungan 3 selepas start.
Rossi kehilangan grip ban belakang dan terseret ke luar lintasan.
Dengan gagal membawa pulang poin sebanyak empat kali, Rossi tertinggal 57 poin dari Fabio Quartararo yang berada di puncak klasemen sementara.
Namun, secara peringkat, Rossi ada di urutan ke-13.