Otomania.com - Minyak rem pada sistem pengereman dengan cakram pada motor umumnya diketahui akan berkurang karena menguap.
Namun nyatanya minyak rem motor bisa berkurang karena difaktori banyak hal.
Bahkan penguapan hanya menjadi salah satu faktor kecil yang mempengaruhi berkurangnya minyak rem.
Seperti yang dijelaskan oleh Achmad Mujadi, mekanik Kawasaki Kawansakti Bintaro berikut ini.
"Balik ke pemakaian, minyak rem punya titik didih, otomatis dia akan menguap, tapi kalau ini sih berkurangnya enggak drastis," buka Achmad.
Namun menurut Achmad, jika memang minyak rem berkurang cukup banyak, wajib cek sistem pengereman lebih lanjut.
Baca Juga: Rem Teromol Belakang Motor Matic Jadi Empuk dan Pakem, Modalnya Cuma Beginian
"Lain kalau minyak rem berkurangnya drastis, itu perlu dicek mulai dari slang remnya, dan seal master remnya, apakah ada rembes atau kebocoran," tambah pria yang berdomisili di Cengkareng, Jakarta Barat ini.
"Kalau ditemukan kebocoran, sebaiknya langsung ke bengkel untuk mengganti komponen yang bocor dan menguras minyak rem," pungkas Achmad.
Soalnya, kalau minyak rem sampai berkurang banyak pastinya sistem pengereman akan bekerja kurang maksimal sehingga rem jadi kurang pakem.