Otomania.com - Andrea Dovizioso menyampaikan perasaannya atas kondisi klasemen MotoGP 2020 saat ini.
Berada di puncak klasemen MotoGP 2020 membuat pembalap Ducati, itu kaget dan merasa ada yang aneh pada kompetisi musim ini.
Andrea Dovizioso memuncaki klasemen MotoGP 2020 meskipun hanya mampu finis pada posisi ketujuh pada MotoGP San Marino, Minggu (13/9/2020) kemarin.
Hasil MotoGP San Marino tersebut tentu bukan capaian yang bagus bagi Dovizioso.
Meski gagal tampil gemilang di MotoGP San Marino, Andrea Dovizioso justru berhasil mengambil alih puncak klasemen pembalap.
Baca Juga: Valentino Rossi Bilang Andrea Dovizioso Cocok Masuk Yamaha, Tapi Bukan Jadi Pembalap
Pembalap asal Italia itu mampu mengambil alih puncak klasemen dari Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang gagal finis pada balapan MotoGP San Marino.
Andrea Dovizioso saat ini memimpin klasemen MotoGP 2020 dengan perolehan 76 poin.
Akan tetapi, persaingan para pembalap di tabel klasemen MotoGP 2020 sangatlah ketat.
Andrea Dovizioso bahkan hanya berjarak 23 poin dari peringkat kesembilan, Takaaki Nakagami (LCR Honda).