Resmi Masuk, Sokbreker Ohlins Khusus Honda ADV 150, Mewah dan Nyaman

Reyhan Firdaus,Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 14 September 2020 | 18:40 WIB

Test Ride Honda ADV 150 (Reyhan Firdaus,Adi Wira Bhre Anggono - )

Efeknya selain motor jadi sedikit menungging, jelas kinerja sokbrekernya tidak bisa optimal.

"Kalau pakai sokbreker yang di-develop buat motor yang lebih besar, biasanya kerasa agak keras karena spring rate-nya beda," sebut Nana.

Baca Juga: Honda ADV 150 Mau Dipasangin Sidebox? Segini Harga Bracket dan Jasa Setting-nya

Untungnya, pabrikan dari Swedia ini sudah merilis sokbreker Ohlins yang sudah di-develop buat Honda ADV 150.

"Ya, ini baru masuk sokbreker Ohlins untuk Honda ADV 150, kodenya HO 955," lanjut Nana.

Ohlins Asia
Sokbreker Ohlins Honda ADV 150 kode HO 945 merupakan versi pasar global

Pasti brother yang memantau modifikasi Honda ADV 150 bingung.

Karena sebelumnya di negara lain seperti Thailand, sudah ada sokbreker Ohlins Honda ADV 150, namun kodenya beda.

Di website Ohlins Asia, sokbreker Ohlins untuk Honda ADV 150 punya kode HO 945.

Rupanya perbedaan kode itu, karena Ohlins HO 955 di-develop khusus buat pasar Indonesia.