MotoGP San Marino 2020: Ini Harapan Valentino Rossi Balapan di Kandang Sendiri

Nur Pramudito,Parwata - Kamis, 10 September 2020 | 11:30 WIB

Balapan di kandang sendiri, ini target Valentino Rossi saat tampil di MotoGP San Marino 2020 yang berlangsung di sirkuit Misano (Nur Pramudito,Parwata - )

Otomania.com - Bertanding di kampung halamannya sendiri, ini target Valentino Rossi di MotoGP San Marino 2020.

Valentino Rossi ungkapkan targetnya mengikuti balap MotoGP San Matino 2020 yang berlangsing di kampung halamannya sendiri.

MotoGP San Marino 2020 yang akan berlangsung di Sirkuit Misano pekan ini akan menjadi seri istimewa bagi Valentino Rossi.

Pasalnya sirkuit yang digunakan balapan sangat dekat dengan kampung halamannya di Tavullia.

Balapan MotoGP San Marino 2020 akan lebih istimewa bagi Valentino Rossi karena akan dihadiri 10.000 penggemar.

Baca Juga: Gempar Rumor Valentino Rossi Pensiun Tahun Ini, Enggak Jadi Ke Petronas Yamaha SRT Dong?

Meski baru meraih satu podium, Valentino Rossi bertekad akan meneruskan progres penampilannya terutama dalam dua balapan terakhir.

Pada dua balapan terakhir di Red Bull Ring, Austria tersebut Rossi menjadi rider Yamaha tercepat dan paling banyak membawa pulang poin.

Selain karena dekat dengan kampung halamannya, keuntungan yang dimiliki Valentino Rossi adalah dia telah banyak mengerti karakter Sirkuit Misano.

"Selanjutnya adalah dua seri di Misano, balapan di lintasan ini akan selalu istimewa bagi saya," kata Valentino Rossi dilansir dari YamahaMotoGP.

"Sirkuit ini sangat dekat dengan rumah saya, hanya sekitar 10 kilometer saja, sangat mudah bagi saya menjangkau sirkuit ini dan balapan disini akan menjadi nyaman karena dekat rumah," ujarnya.

Baca Juga: Casey Stoner Terkesan Dengan Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo Dibilang Belum Konsisten