Punya Fungsi Sama Melapisi Cat Mobil, Ini Bedanya Lapisan Nano Ceramic dan Ceramic Coating

Dok Grid - Jumat, 21 Juni 2024 | 13:20 WIB

Proses coating di System X menggunakan bahan nano ceramic (Dok Grid - )

Otomania.com - Terdapat lapisan cat mobil yakni nano ceramic dan ceramic coating, apa beda keduanya?

Untuk melapisi cat mobil agar lebih awet, ada lapisan coating seperti nano ceramic dan ceramic coating.

Kedua lapisan coating cat tersebut sudah cukup banyak ditemukan di pasaran dan workshop detailing mobil.

Lapisan coating ceramic ini, sama-sama melapisi cat mobil agar menjadi lebih awet.

Baca Juga: Lebih dari Tiga Jam Dibiarkan, Kotoran Burung Bisa Bikin Rusak Cat Mobil, Berikut Penjelasannya

"Keduanya sama-sama pakai kandungan ceramic yang menciptakan hardness untuk proteksi cat mobil yang lebih kuat," ungkap Tommy, pemilik

Hardness dari kedua lapisan coating ini punya tingkatan kekerasan dalam satuan H seperti 6H, 9H, sampai 10H.

Setiap tingkatan hardness ceramic coating menentukan ketahanan proteksi cat mobil dari goresan ringan sampai berat, bercak jamur, atau sinar ultraviolet dari matahari.

"Yang membedakan adalah ketebalan lapisan coating yang diaplikasikan dengan kemampuan yang setara," jelas Tommy.

Baca Juga: Dibalik Kerennya Warna Gelap Mobil, Berikut Perawatan Yang Harus Dilakukan

Contoh Tommy, katakanlah keduanya sama-sama memiliki hardness 9H, namun ketebalan nano ceramic bisa 40% lebih tipis dari ceramic coating biasa.

Hal ini didukung dengan partike nano yang dimilki sehingga bisa meresap ke pori-pori lapisan pernis dasar cat mobil paling dalam.

"Proses pengeringannya juga lebih cepat sehingga tidak memerlukan waktu yang banyak," tutur Tommy.

Baca Juga: Bengkel Resmi Buktikan Cara Bedakan Cat Mobil Orisinal atau Sudah Repaint, Penting Buat yang Mau Beli Mobil Bekas