Baca Juga: Duh Nyesel, Beli Yamaha NMAX Dapat Tabung Aneh Langsung Dibuang, Ternyata Benda Berguna Banget
Karena memiliki desain dan mesin yang imut, Yamaha Cute hanya diperuntukan untuk berkendara di perkotaan saja sob.
Pasalnya kapasitas tangki bahan bakar skutik imut ini juga tidak banyak, hanya mampu menampung 2,8 liter.
Beralih ke kaki-kakinya, Yamaha Cute dibekali suspensi depan teleskopik dan monoshock di belakang dengan pelek racing.
Pelek racingnya itu dibalut dengan ban berukuran 3.00-8 di depan dan belakang.
Sementara untuk sistem pengereman, pabrikan dengan logo tiga garpu tala membekalinya rem tromol di depan dan belakang.
Buat yang masih penasaran dengan detail Yamaha Cute, langsung saja simak nih videonya.