Otomania.com - Memakai helm motocross untuk berkendara harian di jalanan aspal ternyata bisa mengundang bahaya.
Memakai helm saat berkendara memang diwajibkan, namun bukan berarti kita bisa memakai sembarang jenis helm untuk berkendara harian.
Salah satunya seperti helm motocross yang ternyata justru tak disarankan untuk dipakai di jalanan aspal dalam keseharian.
Helm motocross memiliki bentuk yang lebih unik, seperti model dagu yang mengerucut dan adanya tambahan pet yang panjang.
Baca Juga: Sudah Tahu Belum, Fungsi Benda Mirip Topi di Helm Motocross?
Kedua komponen tadi yang ada di helm motocross sangat berperan dalam penggunaan off road.
Lalu bagaimana jika helm motocross ini dipakai untuk harian di jalan aspal?
Trainer Yamaha Riding Academy On Road & Off Road, Setyo Suyarko mengatakan, sebaiknya gunakan helm sesuai dengan peruntukkannya.
Setyo beropini kalau helm motocross tidak disarankan untuk digunakan harian.
“Desain dari helm motocross kurang smooth atau bulat, dan jika jatuh kemungkinan akan memperbesar risiko cedera,” kata Setyo, Kamis (13/8/2020).