Punya Dana Rp 17 Jutaan Incar Motor Bekas Tahun Muda, Berikut Pilihannya

Parwata,Rudy Hansend - Kamis, 30 Juli 2020 | 07:30 WIB

Ilustrasi motor bekas (Parwata,Rudy Hansend - )

Otomania.com - Harga untuk sebuah unit motor baru sekarang ini bisa dibilang cukuplah  mahal.

Bahkan seperti harga beberapa motor jenis matic yang baderol harganya kini bisa tembus hingga Rp 25 jutaan.

Dengan harga tersebut menjadikan konsumen atau pembeli beralih ke motor bekas.

Seperti disampaikan oleh Edi Mamat, pemilik dealer motor bekas di Pamulang Tangerang Selatan, Selasa (28/7/2020).

"Karena itu banyak yang beralih ke motor bekas. Meski tak lagi berstatus baru, namun harga motor bekas lebih pas dengan uang di kantong," kata Edi Mamat.

Baca Juga: Dana Rp 5 Jutaan Sudah Bisa Bawa Pulang Motor, Mau Honda Atau Yamaha Berikut PIlihannya

Dengan dana sebesar Rp 17 jutaan, jenis dan motor motor apa saja yang ditebus?

Berikut 4 pilihan motor bekas tahun muda dari beberpa pedagang motor bekas di wilayah Tangerang.

1. Honda New Vario 150 eSP tahun 2018 Rp 17,4 Juta

astra-honda.com
Ilustrasi New Vario bekas

Fitur motor ini lumayan lengkap, mulai dari smart key system, ISS (Idling Start Stop), dan panel instrumen digital.

Vario menggunakan mesin 150 cc PGM-FI bertenaga 12,9 HP saat 8.500 rpm dan torsi 13,4 Nm ketika 5.000 rpm.

Baca Juga: Suzuki TS125 Ramai Peminat, Full Original Bisa Tembus Puluhan Juta

2. Yamaha NMAX Non ABS tahun 2016 Rp 17,8 Juta

Mesin Yamaha NMAX berkubikasi 155 cc SOHC empat katup ini bisa menyemburkan tenaga 14,8 HP di putaran 8.000 rpm dan torsi 14,4 Nm pada 6.000 rpm

yamaha-motor.co.jp
Ilustarsi Yamaha NMAX bekas

3. Yamaha Aerox 155 VVA tahun 2017 Rp 17,3 Juta

Soal performa, motor ini tak perlu diragukan. Menggunakan mesin satu silinder 155 c, yang mampu mengeluarkan tenaga 14,7 HP pada 8.000 rpm dan torsi 13,8 Nm ketika 6.250 rpm.

Istimewah
Yamaha Aerox Bekas

4. Suzuki GSX R150 tahun 2017 Rp 17,5 juta

Soal dapur pacunya, GSX R150 ini bisa dibilang mencukupi untuk kebutuhan kamu sehari-hari.

GSX R150 ditancapkan mesin 150 cc DOHC 4-valve yang mampu mengeluarkan tenaga 18,9 HP ketika 10.500 rpm dan torsi 14 Nm pada saat 9.000 rpm.

Okkie/Gridoto.com
Ilustrasi Suzuki GSX-R150