Kawasaki Ninja ZX-25R Dibuat di Dua Negara, yang Bikinan Indonesia Lebih Kencang!

Adi Wira Bhre Anggono,Indra Fikri - Rabu, 15 Juli 2020 | 09:00 WIB

Kawasaki Ninja ZX-25R (Adi Wira Bhre Anggono,Indra Fikri - )

Otomania.com - Belum banyak yang tahu kalau untuk sekarang ini Kawasaki Ninja ZX-25R hanya diproduksi di dua negara saja.

Dua negara yang memproduksi Kawasaki Ninja ZX-25R hanyalah Thailand dan Indonesia.

Untuk Kawasaki Ninja ZX-25R yang diproduksi di Thailand merupakan unit untuk global model.

Sedangkan yang diproduksi di Indonesia merupakan khusus untuk market lokal, alias pasar dalam negeri.

Tentu saja ada perbedaan pada spesifikasi motor yang dikeluarkan di Thailand dan Indonesia.

Baca Juga: Daihatsu Xenia Terguling Runtuhkan Tembok, Penyebabnya Harus Jadi Pelajaran Bagi Pengemudi yang Lain

"Dari spesifikasi berbeda mengikuti standar emisi gas buang di tiap negara," jelas Head of Sales and Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia, Michael C. Tanadhi.

Di Indonesia, 1 Agustus 2013 sudah mulai menerapkan Euro 3 pada kendaraan bermotor roda dua.

Jadi sepeda motor harus menggunakan BBM standar Euro 3 dengan oktan 91 dan tanpa timbal.

Sedangkan kebanyakan negara di luar sudah menerapkan standar Euro 4.