Meluncur Yang Baru, Harga Ninja 250 cc Bekasnya Tinggal Segini

Parwata,Rudy Hansend - Sabtu, 11 Juli 2020 | 18:33 WIB

Ilustrasi Kawasaki Ninja 250 (Parwata,Rudy Hansend - )

Otomania.com - Kawasaki Ninja 250 menjadi salah satu motor jenis sport yang banyak diminati konsumen bahkan .

Bahkan tidak hanya terjadi pada model barunya, unit seken atau kondisi bekasnya juga banyak laris manis dipasar motor bekas.

Seperti disampaikan oleh Setiawan pemilik dealer motor bekas Jaya Racing, Cipondoh Tangerang, Jumat (10/7/2020).

"Di pasar motor sport 250 cc bekas, Ninja 250 ini memang yang paling dicari dibanding Honda CBR250RR atau Yamaha R25," ujar Setiawan.

Baca Juga: Empat Pilihan Warna Ninja ZX-25R, Birunya Mirip Legenda Motor 2-tak

Untuk urusan harga, Kawasaki Ninja 250 bekas ini harga paling termurah banderol harganya di bawah Rp 40 juta.

"Harga Ninja 250 seken tergantung tahun ya. Tahun 2013 versi standar mulai di angka Rp 38-39 juta, paling mahal Rp 40 juta," terang Setiawan.

Sementara untuk yang versi Special Edition (SE) dan berfitur Anti-lock Braking System (ABS), harganya bisa lebih mahal.

"Yang SE harganya di angka Rp 41-42 juta. Untuk versi ABS bisa di bawah Rp 45 juta bisa di atas Rp 45 juta," lanjut Setiawan.

Baca Juga: Harga Mulai Rp 96 Juta Ninja ZX-25 R Hanya Diproduksi Sedikit Saja