Hindari Risiko, Jangan Biarkan Benda Tajam Menancap di Telapak Ban Mobil, Begini Penjelasannya

Parwata,Ryan Fasha - Kamis, 2 Juli 2020 | 15:00 WIB

Ban mobil bisa sobek (Parwata,Ryan Fasha - )

Otomania.com - Jika ban mobil tertancap paku atau besi, segeralah untuk mencabutnya, sebab bisa menimbulkan bahaya saat dikendarai.

Saat mengemudi, ban mobil terkena paku atau serpihan besi di jalanan itu biasa terjadi.

Akibatnya Paku atau besi tersebut akan menancap di bagian ban. meskipun benda tajam itu belum tentu menjadikan ban bocor.

Karenanya, banyak pemilik mobil yang mendiamkannya dengan kondisi masih tertancap.

Dengan anggapan paku atau besi yang menempel tidak mengganggu dan tidak membuat ban menjadi bocor.

Baca Juga: Waspada! Ranjau Paku Berserakan di Sekitar Jalan Layang Manahan Solo

Padahal, hal ini berisiko tinggi terhadap keamanan berkendara dan ban itu sendiri khususnya.

"Ban yang terkena paku, baut atau benda tajam lainnya memang belum tentu membuat ban bocor karena bisa saja menancap di bagian tread yang tebal," buka Bambang Hermanu Hadi, Manager Training Product Knowledge PT Sumi Rubber Indonesia selaku produsen ban Dunlop.

"Tapi kalau tidak segera dicabut bisa membuat ban rusak," tambahnya.

Sebagai contoh paku yang menempel bila tidak dicabut maka akan menancap semakin dalam karena tertekan saat menyentuh permukaan jalan.

Baca Juga: Tujuh Mobil Pecah Ban Secara Misterius di Tol Prof. DR. Ir. Soedijatmo, Dikira Ranjau Paku, Ternyata Ini Penyebabnya

Rohim Saber
Ranjau paku di jalan Gatot Subroto