Ciri-ciri Kampas Kopling Motor Minta Pensiun, Cara Pakai yang Salah Juga Bikin Umurnya Lebih Pendek

Adi Wira Bhre Anggono,Uje - Rabu, 1 Juli 2020 | 10:30 WIB

Ilustrasi kampas kopling Kawasaki KLX (Adi Wira Bhre Anggono,Uje - )

Otomania.comKampas kopling yang sudah aus dan perlu diganti memang terkadang tak disadari banyak orang.

Maklum saja, karena umumnya letak kampas kopling terletak di dalam blok mesin.

Namun untuk mengetahui gejala-gejala kampas kopling yang sudah harus pensiun ternyata cukup mudah kok.

"Yang pertama adalah sering susah ketika memasukan gigi atau susah netral," buka Hisby Islami mekanik Mr. Bee Speed.

"Itu berarti kampas sudah aus, harus segera diganti," lanjutnya.

Baca Juga: Habis Disentil Pak Presiden, Yuk Intip Kendaraan Milik Menkes Terawan Agus Putranto, Ada Mobil Mewah dan Moge Nih!

Bau sangit atau aroma menyengat yang muncul dari mesin itu juga tanda kampas kopling minta diganti.

"Ditambah lagi kalau sudah mulai muncul bau-bau aneh itu bisa jadi kampas kopling harus diganti dan dibongkar dulu," wanti Hisby yang buka di Jl. Raya Bogor, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Nurul | GridOto
Ilustrasi kampas kopling motor

Memang berapa rata-rata kilometer untuk mengganti kampas kopling?