Masuk Jalur Penyelamat di Tol Malah Tidak Selamat, Muka Truk Trailer Remuk Sampai Terlipat, Sopir Tewas

Parwata - Minggu, 28 Juni 2020 | 08:00 WIB

Evakuasi truk trailer yang menabrak pembatas jalur penyelamat di tol Solo Semarang kilometer 431 600 jalur B, Beji Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Sabtu (27/6/2020). (Parwata - )

Otomania.com - Truk trailer yang diduga mengalami rem blong berusaha masuk ke jalur penyelamat di Tol Semarang. Bukannya selamat malah tidak selamat.

Truk mengalami oleng dan menabrak pembatas jalur penyelamat ketika berusaha masuk ke jalur menanjak yang memang didesain untuk menurangi resiko kecelakaan ketika terjadi rem blong.

Kecelakaan ini terjadi di kawasan Beji, Ungaran Timur, Kabupaten Semarang, Sabtu (27/6/2020).

Menasir dari TribunJateng.com, kecelakaan tersebut menyebabkan sopir truk trailer meninggal dunia, sementara kernet mengalami luka berat.

Kanit Laka Satlantas Polres Semarang, Ipda Wardoyo, menuturkan, identitas sopir truk trailer bernomor polisi H 1811 EW itu bernama Slamet Toni (29).

Slamet Toni menurutnya merupakan warga Tulangan, Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Juga: Miris, Driver Ojek Online dan Penumpang Tewas di Kolong Truk Trailer, Begini Kronologinya

Sementara identitas kernet di truk trailer itu, jelasnya, bernama Nariyanto Utomo (41). Nariyanto merupakan warga Boja, Kendal.

"Sopir meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara keadaan kernet luka berat," paparnya.

Keduanya menurut Ipda Wardoyo kemudian dibawa ke RSUD Ungaran.