Giliran Isi Bensin Tiba Mobil Tak Juga Bergerak, Ditepuk Pun Tak Bangun, Rupanya Sopir Meninggal Dunia

Parwata - Rabu, 24 Juni 2020 | 17:45 WIB

Seorang sopir angkot trayek Karangayu-Penggaron bernopol H 1800 FF tiba-tiba meninggal dunia di SPBU Brigjen Sudiarto Pedurungan, Selasa (23/6/2020) sore. (Parwata - )

Otomania.com - Seorang pria pengemudi mobil tiba-tiba meninggal dunia saat antri isi bensin di SPBU Brigjen Sudiarto, Pedurungan.

Pria tersebut adalah sopir angkot trayek Karangayu-Penggaron dengan mobil bernopol H 1800 FF meninggal di dalam mobil pada  Selasa (23/6/2020) sekira pukul 16.00 WIB.

Melansir dari TribunJateng.com, diketahui identitas sopir angkot yakni Totok Ariyanto (51) warga Kelurahan Sukorejo Kecamatan Gunungpati Kota Semarang.

Petugas SPBU, Indah K menuturkan, korban saat itu hendak mengisi bahan bakar jenis premium di stasiun pengisian sisi paling selatan.

Namun ketika tiba giliran korban tidak melajukan kendaraan melainkan hanya diam saja.

Baca Juga: Cat Warna Merah Langsung Berubah Jadi Hitam, Toyota Kijang Hangus Dijilat Api, Penyebab Masih Diselidiki

"Tiba-tiba korban mengalami sesak nafas dan mengeluarkan air liur," katanya kepada Tribunjateng.com.

Menurut Indah, penumpang di angkot korban sempat menepuk tubuh korban namun korban tidak merespon.

"Kami kira sopir itu ketiduran," bebernya.

Indah melanjutkan, pihaknya lalu melaporkan kejadian itu ke pimpinan mereka yang diteruskan ke Polsek Pedurungan.

Setelah itu ada rekan korban sesama sopir angkot yang kebetulan mengisi bahan bakar lalu memeriksa kondisi korban namun ternyata korban sudah tidak bernyawa.

Baca Juga: Dispenser SPBU Oleng, 3 Pemotor Kesakitan, Ditubruk Terios yang Sopirnya Kelimpungan Injak Gas