Otomania.com - Seorang maling motor yang sedang tidur terlelap dibangunkan dengan lagu Selamat Ulang Tahun saat akan diborgol oleh petugas kepolisian.
Mungkin penangkapan dengan cara halus seperti ini bakal sering terjadi kalau para maling motor nurut-nurut aja saat ditangkap.
Penangkapan seorang pria pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang berlangsung meriah, viral di media sosial.
Pasalnya, penggerebekan di rumah pria asal Bangka Belitung tersebut dilakukan dengan damai tanpa kekerasan, bahkan diwarnai dengan aksi kocak petugas.
Baca Juga: Viral Polisi Tidur Ekstra Lebar di Madiun Makan Banyak Korban, Pemotor Nyungsep Sampai Mobil Gesrok
Sejumlah polisi yang melakukan penangkapan tersebut malah bertepuk tangan dan menyanyikan lagu ulang tahun pada tersangka.
Pelaku yang masih dalam keadaan tidur terbangun dan terlihat tersenyum malu karena kehadiran para aparat tersebut.
Dilansir akun YouTube tvOneNews, Kamis (11/6/2020), penggerebekan pelaku kriminal yang biasanya berlangsung menengangkan, kali ini justru penuh keceriaan.
Dalam video tersebut, diperlihatkan sejumlah orang yang disebutkan sebagai polisi tengah memasuki sebuah rumah.
Terlihat 5 orang berkaus hitam mendatangi sebuah rumah yang pintu dan jendelanya sudah terbuka.
"Happy birthday to you!," seru satu dari para pria tersebut melalui jendela rumah.
Sementara itu, dua rekan lainnya yang sudah masuk terlebih dulu, mengelilingi sebuah tempat tidur sambil bertepuk tangan.
Disusul teman-teman lainnya, mereka berkumpul di tempat seorang pria berbaju merah yang tengah tertidur di lantai.
Mereka lalu memenuhi ruangan sempit yang dicat dengan warna hijau tersebut dan terlihat gembira serta tertawa-tawa.
Kelima orang tersebut lalu bersama-sama menyanyikan lagu "Happy Birthday to You" dan mengucapkan selamat ulang tahun pada pria yang kemudian bangun tersebut.
"Selamat ulang tahun," ujar personel yang merekam momen tersebut.
Ucapan itu disambut seruan rekan-rekan lain yang turut mengucapkan selamat ulang tahun pada pemuda berbaju merah.
Satu dari antara para pria tersebut kemudian menyuruh laki-laki berbaju merah yang baru membuka matanya itu untuk bangun dan berdiri.
Ternyata kejadian itu merupakan operasi penangkapan kriminal yang dilakukan aparat di wilayah Bangka Belitung.
Sedangkan pria yang diberi kejutan tersebut ternyata adalah pelaku curanmor yang akan ditahan.
Mendapat kejutan yang tak disangka-sangka tersebut, pelaku curanmor itu malah tersenyum.
Entah apa yang ada dipikirannya saat mendapati ucapan meriah yang diterimanya tersebut ternyata datang dari para polisi yang akan menahannya.
Baca Juga: Jangan Salah, Ban Motor Sekelas MotoGP Tak Cocok Dipakai di Jalan Raya, Bisa Bikin Kecelakaan
"Tahu apa masalahnya nggak?," tanya seorang polisi.
Dengan masih tersenyum, pria tersebut menganggukkan kepalanya dan hanya pasrah saat dibekuk.
Polisi kemudian memborgol pelaku dan membawanya ke kantor polisi untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Video kocak tersebut menjadi viral di media sosial dan diunggah serta dibagikan oleh warganet.
Baca Juga: Apa Bedanya? Ini Dia Nissan Livina Sporty Package, Unit Terbatas Harga Rp 265 Jutaan
Meski mendapat ucapan selamat, belum jelas apakah pelaku tersebut benar-benar berulang tahun atau tidak.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari pihak terkait mengenai kejadian penangkapan tersebut.
Lihat tayangan selengkapnya dari menit pertama:
Artikel ini telah tayang di Tribun-medan.com dengan judul "Sontak Viral Aksi Penggerebekan Pencuri Motor Diwarnai Aksi Tepung Tangan Polisi 'Happy Birthday'".