Terlihat Sama Tapi Yamaha All New NMAX 2020 di Indonesia dan Taiwan Ada Bedanya, Intip Bagian Ini

Dida Argadea,Parwata - Senin, 15 Juni 2020 | 08:00 WIB

Yamaha All New NMAX versi Taiwan (Dida Argadea,Parwata - )

Otomania.com - Sepintas tampilan Yamaha NMAX secara keseluruan yang pasarkan di Indonesia dan Taiwan sama.

Namun jika dilihat dengan teliti terdapat bagian yang berbeda di antara keduanya.

Yang pertama adalah bagian sokbreker belakang, NMAX yang dipasarkan di Taiwan tanpa sub thank.

Tidak seperti yang ada di Tanah Air, dan ternyata bukan itu saja.

Baca Juga: Mode Hemat Bikin Sok Belakang Yamaha NMAX Lawas Makin Empuk, Sikat Kepunyaan Bebek Honda Aja

yamaha-motor.com.tw
Sokbreker belakang tanpa sub tank

Jika dilihat secara lebih menyeluruh, di Taiwan ini hanya tersedia All New NMAX yakni tipe ABS.

Kalau di Indonesia, ada satu tipe lagi yakni versi non-ABS yang mana juga belum dibekali dengan keyless system.

Nah jika berbicara mesin yang diusungnya keduanya tidak ada perbedaan alias sama persis.

Yakni berbekal mesin 155 cc dengan VVA yang mampu merilis power sebesar 15,15 dk dengan torsi 13,9 Nm.

Baca Juga: Yamaha All New NMAX Kakinya Dikasih Warna Nabrak Langsung Jadi Perhatian, Modal Cuma Rp 350 Ribuan Saja

YIMM
Yamaha NMAX versi Indonesia

Sekadar informasi nih, kalau di Taiwan skutik 155 cc enggak hanya All New NMAX lho.

Di sana ada juga skutik 155 cc lain yakni Yamaha Force, SMAX serta Tricity yang punya tiga roda itu lho.

Namun ketiga skutik 155 cc itu belum dibekali VVA layaknya Yamaha NMAX.