Harganya Setara 3 Unit Yamaha NMAX, Helm Petugas Keamanan Bandara Soetta Canggih Betul!

Adi Wira Bhre Anggono,Galih Setiadi - Jumat, 12 Juni 2020 | 16:40 WIB

Helm satpam Bandara Soekarno-Hatta ini tembus Rp 95 jutaan. (Adi Wira Bhre Anggono,Galih Setiadi - )

Baca Juga: Kemenhub Resmi Rilis Aturan Masa Adaptasi Kebiasaan Baru, Kapasitas Penumpang Disesuaikan Kondisi Daerah

KCWearable
Helm canggih KC N901 bisa mendeteksi panas seseorang.

Lebih lanjut, helm canggih ini bisa pelat nomor kendaraan yang terdaftar atau enggak.

Bahkan, helm canggih ini bisa lihat di ruang gelap dan deteksi wajah seseorang, bro.

Nah, kalian harus tahu nih spesifikasi helm yang dipakai petugas kemanan Bandara Soetta ini.

Helm pintar tersebut memakai prosesor ARM Cortex A53 octa-core 2.5 GHz.

Baca Juga: Motor Ninja Bersimbah Darah, Biker Tewas dengan Luka Parah di Leher, Bukan Ulah Begal Sadis

Urusan memori, helm cangggih ini ditanam RAM DDR 4GB, Memori 64 Gigabyte.

Selain itu, sistem operasinya sendiri sudah memakai Android 8.1.

KCWearable
Helm satpam Bandara Soekarno-Hatta ini bisa mendeteksi wajah seseorang.

Gak ketinggalan, KC N901 dilengkapi kamera 13 megapiksel supaya mampu merekam gambar dengan baik.

Nah, helm pintar ini memakai baterai 5.000 mAH dan ditanam teknologi fast charging.

Baca Juga: Waspada Benang Layangan, Biker Bisa Celaka Bila Tak Antisipasi, Ini Tips dari Pakar

Helm tersebut diproduksi oleh perusahaan asal Nanshan District, Shenzhen China dan dijual bebas di Alibaba dengan kisaran harga satu set helm Rp 95 juta.

Gimana? Tertarik membeli helm yang harganya setara tiga unit Yamaha NMAX ini?

Sekedar informasi, Yamaha NMAX terbaru dibanderol seharga Rp. 29.750.000 untuk on the road Jakarta.