Otomania.com - Untuk mengecek kondisi koil motor yang sudah lemah ternyata mudah lho.
Karena prinsip kerjanya terhubung langsung ke busi, maka kita tak perlu bongkar sana-sini untuk mendeteksinya.
"Makanya untuk mengetahui kondisi koil motor kita bisa lihat dari api busi," buka Muhri Alhudri selaku Service Advisor AHASS Motocare Sawangan.
Caranya copot busi dari mesin dan sambungkan dengan cop atau kepala busi.
"Syaratnya busi yang digunakan dalam kondisi bagus atau baru, kemudian tempelkan pada body atau massa," jelas Muhri.
Kemudian jangan lupa untuk putar kunci kontak ke posisi On.
Baca Juga: Modal Koil Speedboat, Performa Yamaha RX-King Jadi Makin Beringas, Ini Tips dari Bengkel Spesialis
"Nyalakan mesin, bisa pakai tombol electric starter atau bisa juga dienggkol dengan kick starter," papar Muhri saat dihubungi melalui pesan singkat.
Saat motor dinyalakan, busi yang ditempelkan ke massa pasti memercikan api.
"Kalau koil lemah, busi hanya memercikan api yang kecil, lemah dan berwarna merah," jelas Muhri.