Ada Covid-19 Pedagang Motor Seken Vespa Masih Anteng, Sebulan Masih Bisa Jual 40 Unit

Harry,Parwata - Sabtu, 30 Mei 2020 | 18:00 WIB

Stok Vespa di Vescooter Depok (Harry,Parwata - )

Otomania.com - Turunnya jumlah penjualan ternyata tidak terlalu berpengaruh pada pedagang motor seken jenis hobi seperti Vespa pada massa pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Namun ternyata masih ada pedagang yang mengaku penjualan Vespa sekennya masih stabil atau tidak terlalau terpengaruh.

Hal tersebut terjadi pada penjual motor hobi, atau motor jarang dipakai untuk harian.

Baca Juga: NMAX 2019 Cuma Rp 23 Juta Masih Bisa Nego! Motor Seken Sepi, Pedagang Berani Diskon Jutaan Rupiah

Dan melihat konsumennya sendiri adalah dari golongan menengah hingga ke atas.

Contohnya penjualan motor seken khusus merek Vespa, seperti yang ditemui di showroom Vescooter ini.

Penjualan showroom khusus Vespa yang sudah ada sejak 2016 ini masih stabil sampai saat ini, enggak terpengaruh banyak dengan Covid-19.

"Puji Tuhan sampai saat ini kita enggak terlalu pengaruh sama Covid-19 ya, jualan kita masih stabil sampai saat ini," buka Amos Ivan, pimilik Vescooter.

Baca Juga: Harga Motor Seken Terjun Bebas, Pedagang Susah Jualan Dengan Harga di atas Rp 10 Jutaan