Ambulans Tersesat Diamuk Warga, Panik Lihat Kaca Terbuka Ada Petugas dan Sopir Ber-APD Lengkap

Parwata - Rabu, 27 Mei 2020 | 19:50 WIB

Mobil Ambulans milik RSUD dr Haulussy Ambon memilih parkir di ruang parkir RSUP dr J Leimena setelah membawa pasien Covid-19 ke rumah sakit tersebut, Rabu (27/5/2020). Mobil ambulans ini sendiri sempat tersesat dan diamuk warga di kawasan Rumah Tiga, Kecamatan Teluk Ambon(KOMPAS.COM/RAHMAT RAHMAN PATTY) (Parwata - )

Meski banyak warga yang mengamuk, namun Viktor mengaku warga tidak sampai menyerang mobil ambulans tersebut.

Baca Juga: Sebuah Ambulans Dikejar Aparat Usai Ada Laporan dari Masyarakat, Polisi Curiga dengan Kondisi Penumpang yang Dibawa

Mobil itu lalu diantar melalui jalan alternatif menuju rumah sakit yang baru beroperasi untuk menangani pasien Covid-19 tersebut.

“Tadi teman saya itu namanya Toni yang mengantar mobilnya ke rumah sakit setelah tersesat tadi,” kata dia.

Warga lainnya, meminta pihak rumah sakit agar dapat mengingatkan petugas kesehatan dan sopir ambulans yang membawa pasien Covid-19 agar tidak lagi melewati permukiman warga di kawasan tersebut.

“Kami khawatir karena banyak anak-anak yang bermain di sini, jadi kami berharap kejadian ini tidak terjadi lagi,” kata dia.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mobil Ambulans yang Membawa Pasien Covid-19 Diamuk Warga".