Otomania.com - Modifikasi Suzuki Satria F 150 pakai kaki-kaki lebar, ternyata butuh biaya hampir setara dengan harga motornya!
Berbeda dari yang biasanya menggunakan ban ukuan kecil atau biasa dibilang ban cacing.
Rombakan Satria F 150 ini sengaja dilakukan dilakukan Eka dengan menggarap bagian kaki-kakinya menjadi gambot ala mog.
Dalam modifikasi ini Eka pun mengaku menghabiskan budget atau biaya kisaran Rp 20 jutaan.
Wadaw! hampir menyamai harga Suzuki Satria F150 dalam kondisi baru yang dibanderol Rp 25 jutaan.
Baca Juga: Suzuki Satria F150 Full Karbon, Sukses Tampil Misteius Detailnya Pakai Part Berkelas
"Habis Rp 20 jutaan mas, itu sudah total ubahan kaki-kaki beserta part-part yang terpasang di motor ini hehe," buka Eka yang juga sekaligus pemilik workshop SAiiSOKU ini.
Memakai kaki-kaki yang sudah 'disuntik' agar gambot, Eka menjelaskan alasan kenapa ia memilih memodifikasi motor kesayangannya yang ia beri nama 'Sijuki 150 RR' ini.
"Saya ingin menghapus stigma orang-orang yang menganggap kalau Satria F itu kebanyakan pakai ban cacingan mas. Makanya saya gedein sekalian hehe," tukas Eka.
Tentu, enggak hanya kaki-kaki saja yang kena rombakan. Beberapa detail juga turut diubah Eka di Suzuki Satria F 150 miliknya.
Baca Juga: Dijual di Vietnam, Suzuki Satria F150 Kok Tampilannya Berbeda?