Harga Seken Honda ADV150 Enggak Jauh Dari Harga Barunya, Selisih Rp 2-3 Jutaan, Tapi Kini Turun Lagi

Parwata,Harun Rasyid - Kamis, 21 Mei 2020 | 07:30 WIB

Honda ADV150, pemenang gelar Motorcycle of The Year versi GridOto Award 2019 (Parwata,Harun Rasyid - )

Otomania.com - Honda ADV150 hampir meluncur satu tahun lamanya di Tanah Air, berapa harga untuk unit sekennya?

Kemunculan Honda ADV150 cukup mencuri perhatian pengguna motor berkat desain atraktif sebagai matik premium berbau adventure.

Honda ADV150 dirilis pada pertengahan tahun 2019 lalu, bertepatan dengan gelaran ajang GIIAS.

ADV150 diluncurkan dengan dua varian dengan pilihan rem ABS (Anti-lock Braking System) dan CBS (Comby Brake System)

Nah, setelah hampir setahun dipasarkan di Indonesia, berapa sih harga seken dari skutik bergenre All Terrain Off Road (ALTO) tersebut?

Baca Juga: Update Harga Motor Bekas, Matik Rp 5 Jutaan Banyak Pilihannya!

"Honda ADV ini jarang ada di showroom motor bekas, karena kalo beli baru barangnya inden terus harga sekennya juga masih Rp 30 jutaan," kata Nora, Owner showroom motor bekas Nora Motor saat dihubungi oleh tim, Rabu (20/5/2020).

Namun dengan kondisi ekonomi seperti sekarang ini, menurut Nora, Honda ADV150 bekas bisa ditebus dengan dana Rp 20 jutaan.

"Karena ada Corona aja ini saya jual ADV150 yang CBS Rp 28 juta biar cepat laku aja, kalo normalnya sih masih Rp 29 juta sampai Rp 30 juta," terangnya.

"ADV yang saya jual ini kondisinya masih sangat gress masih kayak baru, kilometer aja masih 600 pemakaian baru 4 bulan.

Jadi beli ADV bekas lumayan lah lebih murah motornya masih bagus-bagus," sambung Nora.

Baca Juga: Harga Anjlok! NMAX Bekas Enggak Sampai Rp 20 Juta, BeAT Tahun Kemarin Rp 10 Jutaan Saja