Penertiban PSBB Kota Bogor, Laki-laki Ini Marah Ketika Sang Istri Diminta Pindah Tempat Duduk

Adi Wira Bhre Anggono - Senin, 4 Mei 2020 | 09:00 WIB

Seorang pria mengamuk tak terima istrinya diminta pindah tempat duduk di salah satu check point PSBB Kota Bogor, Minggu (3/5/2020) (Adi Wira Bhre Anggono - )

Otomania.com - Seorang laki-laki tiba-tiba marah kepada petugas di titik pemeriksaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Kota Bogor.

Kejadian pada hari Minggu (3/5/2020) di Simpang Empang, Bogor Selatan itu pun videonya viral melalui peredaran di Whatsapp Group.

Dalam video berdurasi 2 menitan itu, tampak seorang pria tengah mengamuk kepada petugas gabungan yang sedang menertibkan kendaraan.

Rupanya, pria tersebut mengamuk gara-gara tidak terima, istrinya diimbau untuk duduk di bangku belakang mobil.

Baca Juga: Thunder 125 Jadi Pegangan, Pasutri Bule Ini Rela Ngamen Demi Makan Karena Tak Bisa Mudik ke Negaranya

Pria berkaus hitam dan bercelana biru itu ngotot kepada petugas yang memberhentikannya.

Tak terima diperingatkan, Ia pun berteriak kepada petugas dengan mengatakan prinsip hidupnya dalam menghargai sang istri.

"Mohon maaf ya, ini prinsip hidup saya,"

"Saya tidak mau memindahkan istri saya ke belakang," ujar pria tersebut dengan lantang.

Tak bergeming meski didatangi banyak petugas, pria tersebut masih tetap ngotot.