Pelaku Ekshibisionis Teror Pengendara Motor, Seorang Mamah Muda Jadi Korban

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 29 April 2020 | 18:50 WIB

Terduga pelaku pelecehan (naik motor berjaket oranye) yang sempat difoto korban dengan ponselnya di Mojokerto. Pelaku diduga memiliki kelainan orientasi suka mempertontonkan alat vitalnya ke lawan jenis di ruang publik atau ekshibisionisme. (Adi Wira Bhre Anggono - )

Otomania.com - Seorang pelaku ekshibisionisme beraksi di bulan puasa pada siang bolong, di pinggir jalan raya Perempatan Sooko, Kabupaten Mojokerto.

Pelakunya adalah pria setengah baya yang melakukan pelecehan Ekshibisionisme yaitu kelainan orientasi suka memamerkan alat kelamin kepada lawan jenis di tempat umum.

Pelaku tersebut nekat memepet seorang pengendara motor perempuan sembari dirinya juga mengendarai roda dua.

Korban merupakan pengendara motor wanita bernama AA (22) warga Sooko, Kabupaten Mojokerto.

Baca Juga: Gelap mata Utang Tak Kunjung Dibayar, Seorang Pria Tembak Kepala Korban di Dalam Mobilnya

Saat itu, korban mengendarai sepeda motor dari rumahnya arah Surodinawan menuju ke arah timur hendak membeli kue, Rabu (29/4/2020) sekitar pukul 10.00 WIB.

Tiba-tiba, pelaku yang mengendarai motor Yamaha Jupiter warna biru itu mendekati korban dari arah kiri saat dia berhenti di traffic light perempatan Sooko.

Posisi korban dan pelaku berada di barisan paling belakang dari deretan pengendara motor lain.

Pelaku berupaya menarik perhatian dengan menggerakkan tangannya ke arah korban.

Baca Juga: Mitsubishi Lancer Nyemplung Kali, Kaget Motor Potong Jalan Tiba-tiba, Pegemudi Selamat Nyebrang ke Pinggir

Korban sempat mengira pelaku jambret yang akan merampas Ponsel miliknya yang berada di bagasi depan motor.

Pelaku terus melihat korban yang mengenakan baju sopan tertutup tersebut.

Dia memamerkan alat vitalnya ke korban sambil memegang dengan tanggannya.

"Padahal di situ banyak orang tapi pelaku kok tidak tahu malu melakukan hal yang seperti itu," ungkap korban, Rabu (29/4/2020), dikutip dari Surya Malang.

Baca Juga: Bikin Pertamini Resmi Dari Pertamina, Sebulan Bisa Untung Rp 7,5 Juta, Ini Syarat dan Hitungan Modalnya

Korban sempat menegur pelaku agar tidak bertingkah konyol dengan mempertontonkan kemaluannya di muka umum.

Korban yang merasa dilecehkan itu sontak melontarkan perkataan supaya pelaku menghentikan perbuatannya.

"Saya ambil Ponsel mau foto tapi pelaku keburu kabur dengan memacu kencang sepeda motor ke arah timur," ujarnya.

Pelaku berhenti dalam kondisi tetap memperlihatkan alat kelaminnya di pinggir jalan persis di samping toko handphone di Jalan Wijaya Kusuma.

Baca Juga: Rela Duduk Bareng Kambing Daripada Turun Atau Naik Angkutan Lain, Yang Penting Bisa Pulang

Korban berteriak meminta tolong lantaran terancam dengan perbuatan pelaku.

"Palaku tidak tahu malu padahal di situ juga banyak orang, ya saya teriak, lalu pelakunya kabur," terangnya.

Adapun ciri-ciri pelaku yakni bapak-bapak usia sekitar 40 tahun mengendarai motor Yamaha Jupiter warna biru, dengan mengenakan helm Honda warna hitam.

pelaku bercelana pendek mengenakan jaket warna merah dan memakai masker.

Ternyata, teman korban sesama wanita juga pernah manjadi korban aksi tidak senonoh yaitu begal bokong di daerah Kranggan Kota Mojokerto sepekan lalu.

Baca Juga: Video Warung Bensin Terbakar, Dipicu Dari Seorang Anak Menyalakan Korek Api Batangan di Dekatnya

Pelakunya mirip dengan pria dengan ciri-ciri tersebut.

"Pelaku tidak sampai memegang saya dan mungkin kejadian ini sudah sering terjadi bahkan teman saya juga pernah mengalaminya," tandasnya.

Korban berharap pelaku bisa segera ditangkap supaya tidak ada lagi wanita yang menjadi korban kejahatan pelecehan asusila di jalanan.

"Mungkin bagi kaum wanita tidak perlu takut kalau mengalami kejahatan pelecehan asusila kalau bisa melawan dan bikin pelakunya malu," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di Suryamalang.com dengan judul "Mama Muda Teriak saat Pengendara Motor Pamer Alat Kelamin di Jalanan Mojokerto, 'Gak Tahu Malu!".