Dua Jambret Beraksi, Tiga Motor Jatuh dan Ada Korban Jiwa, Satu Pelaku Dikepung Hingga 7 Jam

Parwata - Rabu, 29 April 2020 | 17:35 WIB

Jambret Kediri ditangkap setelah sembunyi di kebun tebu selama 7 jam dan foto ilustrasi kebun tebu. (Parwata - )

Evakuasi tersangka Putut yang dipimpin Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Gusti Ananta juga berlangsung menegangkan karena sempat dihadang puluhan massa yang berniat menghakimi.

Putut warga Kelurahan Tosaren, Kota Kediri ini dapat diringkus karena tidak mampu berlari akibat cedera setelah terjatuh dari sepeda motornya.

Pelaku yang dikenali warga karena berjalan sempoyongan kemudian diamankan di rumah warga untuk menghindari aksi main hakim massa yang berdatangan ke TKP.

Namun pelaku lain yang tidak mengalami cedera saat itu masih bersembunyi di tengah kebun tebu dekat Pasar Grosir Ngronggo.

Setelah tujuh jam dikepung massa, jambret kedua itu akhirnya tertangkap, Rabu (29/4/2020) dini hari.

Baca Juga: Lagi Panik Dikejar Ojol, Jambret Kaget Rem Motornya Ngeblong, Berhenti di Pantat Innova dan Sekarat Dihajar Massa

Pelaku tertangkap setelah mencoba melompat tembok rumah warga. Namun pelariannya ketahuan sehingga pelaku ditangkap massa yang telah menyanggongnya.

Massa yang geram malahan sempat mengeroyok pelaku hingga sekujur tubuhnya babak belur.

Petugas kepolisian kemudian menyelamatkan tersangka dan mengevakuasi ke Mapolres Kediri Kota.

Tertangkapnya pelaku dibenarkan Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Gusti Ananta yang malam itu memimpin langsung penangkapan tersangka di areal kebun tebu Kelurahan Ngronggo.

"Petugas menyisir kebun tebu, kemudian tersangka keluar," jelasnya.

Saat ini tersangka kedua pelaku penjambret di Jalan Kapten Tendean telah diamankan di Mapolres Kediri Kota untuk proses lebih lanjut kasusnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Jambret Kediri Sembunyi 7 Jam di Kebun Tebu, Dikepung Massa & Ditangkap, Aksi Brutal Tewaskan Korban,